Jumat, Januari 22, 2010

BELANDA PERKUAT ALUMNINYA TENTANG ARAH BARU PERENCANAAN PEMBANGUNAN

PEMERINTAH BELANDA MELALUI LEMBAGA PEMBERI BEASISWA BELANDA NETHERLANDS EDUCATION SUPPORT OFFICE ATAU NESO MELAKUKAN KEGIATAN PENGUATAN KAPASITAS BAGI ALUMNI BELANDA MELALUI KURSUS PENYEGARAN TENTANG ARAH BARU PERENCANAAN PEMBANGUNAN LOKAL DAN REGIONAL YANG DILAKSANAKAN PADA 17-30 JANUARI 2010 BERTEMPAT DI WISMA MAKARA/ UI DEPOK//

SALAH SEORANG ALUMNI BELANDA YANG MENYELESAIKAN STUDI MASTER DI BIDANG POLITIK PEMBANGUNAN RIKARDUS WAWO YANG JUGA SEKRETARIS EKSEKUTIF FORUM PARLEMEN NTT DI DEN HAAG BELANDA YANG DIHUBUNGI LEWAT TELPON SELULER SIANG TADI MENGATAKAN/ KEGIATAN PENYEGARAN INI DISELENGGARAKAN OLEH NESO UNTUK ORANG-ORANG YANG PERNAH STUDI DI BELANDA/ BAIK YANG DIBEASISWA OLEH PEMERINTAH BELANDA MAUPUN LEMBAGA BEASISWA LAINNYA//

MENURUT WAWO /PENERIMA BEASISWA FORD FOUNDATION DARI KEGIATAN INI DIFASILITASI OLEH INSTITUTE OF SOCIAL STUDIES ATAU ISS DEN HAAG BELANDA DAN PROGRAM STUDI ANTROPOLOGI PADA FISIP UNIVERSITAS INDONESIA ATAU UI/DIMANA KEGIATAN INI MENGHADIRKAN TIGA FASILITATOR UTAMA /YAITU PROFESOR DARI ISS DEN HAAG YANG JUGA AHLI INDONESIA/ BEN WHITE/ ANIRBAN DASGUPTA/ DAN SURAYA DARI FISIP UI//

WAWO MENGUNGKAPKAN/ DIRINYA MERUPAKAN SALAH SATU DARI 22 YANG TERPILIH DARI BERBAGAI WILAYAH DI INDONESIA UNTUK MENGIKUTI KURSUS TERSEBUT/SEHINGGA FOKUS UTAMA DARI KEGIATAN INI ADALAH MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN TENTANG BERBAGAI ISU TERBARU BERKAITAN DENGAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN/SEBAB SALAH SATU ISU YANG DIBAHAS ANTARA LAIN TENTANG EKONOMI DAERAH ATAU DESENTRALISASI//

WAWO MENJELASKAN/ISU TERSEBUT AKAN DISHARING PENGALAMAN DARI DAERAH SERTA KAJIAN AKADEMIS AKAN MEMBANTU PROSES ANALISA YANG LEBIH BAIK TENTANG PELAKSANAAN DESENTRALISASI DI INDONESIA SECARA KHUSUS DAN DI NEGARA-NEGARA LAINNYA/DAN ISU LAIN YANG DIBAHAS BERKAITAN DENGAN ANALISA PERENCANAAN PEMBANGUNAN DI SEKTOR PERTANIAN SERTA PENINGKATAN KESEMPATAN KERJA//

WAWO MELANJUTKAN/KEGIATAN INI JUGA AKAN DIISI DENGAN SHARING PENGALAMAN DARI PARA BUPATI DAN WAKIL BUPATI YANG SUKSES MEMIMPIN WILAYAHNYA ANTARA LAIN MANTAN BUPATI TANAH DATAR/ SUMATERA BARAT YANG PERNAH MENJADI BUPATI TERBAIK DI INDONESIA/SERTA MEREKA JUGA AKAN MEMBAGIKAN PENGALAMANNYA BAGAIMANA MEMIMPIN DAERAH DAN MELAKUKAN LANGKAH-LANGKAH INOVASI SELAMA PELAKSANAAN OTONOMI DAERAH UNTUK PENINGKATAN KESEJAHTERAAN RAKYATNYA//

WAWO MENAMBAHKAN/ HAL PENTING LAINNYA YANG MENJADI PERHATIAN UTAMA DARI KEGIATAN PENGUATAN INI ADALAH BERKAITAN DENGAN PEMBANGUNAN PARTISIPATIF YANG SELAMA INI MENJADI ISU UTAMA DALAM PEMBANGUNAN DAERAH/SEBAB PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN PARTISIPATIF MERUPAKAN HAL UTAMA YANG HARUS DILAKUKAN DALAM ERA DESENTRALISASI/ TAPI SEJAUHMANA HAL TERSEBUT TELAH BERJALAN DALAM KORIDOR PARTISIPATIF/SEBAB KECENDURANGAN YANG ADA ADALAH PARTISIPASI HANYA BERASAL DARI PARA ELITE ATAU ORANG-ORANG YANG DIUNDANG OLEH PENYELENGGARA ATAU PEMERINTAH SAJA/ BUKAN KARENA RASA MEMILIKI ATAU KESADARAN DARI MASYARAKAT UNTUK BERPARTISIPASI/ SEHINGGA HASILNYA BISA SAJA TIDAK MENYENTUH PADA KEBUTUHAN MASYARAKAT YANG SESUNGGUHNYA//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM