Kamis, Januari 15, 2009

TUNTASKAN BUTA AKSARA DI NTT DENGAN PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH

KEGIATAN PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH YANG DILAKSANAKAN OLEH 7 KELOMPOK PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH/ DALAM MENTUNTASKAN BUTA AKSARA DI NUSA TENGGARA TIMUR/ MELAKUKAN PANEN PERDANA/ DI DESA MANUSAK//

KASUBDIN PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH/ MARTHIN DIRA TOME MENGATAKAN/ KEGIATAN PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH/ DI DESA MANUSAK/ SUDAH DILAKSANAKAN/ DIANTARANYA PENANAMAN BERBAGAI JENIS TANAMAN SEPERTI KACANG-KACANGAN/ DI LAHAN SELUAS 50 ARE DAN SUDAH DIPANEN// KEGIATAN INI DIIKUTI SEBANYAK 70 PELAJAR//

DIRA TOME MENAMBAHKAN/ DALAM KUNJUNGAN KE MAUMERE/ GUBERNUR NTT/ FRANS LEBU RAYA MENGATAKAN UNTUK MENTUNTASKAN BUTA AKSARA// KARNA ITU/ SESUAI DENGAN PERHITUNGAN DATA YANG ADA/ JUMLAH BUTA AKSARA DI NTT AWAL TAHUN 2007/ SEBANYAK 370 RIBU 710 JIWA/ YANG DITUNTASKAN DENGAN 111 RIBU DARI APBN DAN 13 RIBU DARI APBD 1/ SERTA 14 RIBU DARI APBD 2// DI TAHUN 2008/ JUMLAH BUTA AKSARA SEBANYAK 290 RIBU 47 JIWA/ YANG SUDAH DITUNTASKAN DAN MENJADI EVALUASI UNTUK TAHUN 2009// DAN JIKA SUDAH DIEVALUASI/ MAKA DI AWAL TAHUN 2009/ MAKA 124 RIBU YANG AKAN DITUNTASKAN DENGAN BANTUAN DARI PEMERINTAH PUSAT/ SEBANYAK 90 RIBU DAN APBD 1 SEBESAR 27 RIBU DAN APBD 2 SEBESAR 20RIBU// SEHINGGA DIHARAPKAN PROGRAM MENTUNTASKAN BUTA AKSARA BISA DILAKSANAKAN//

DIRA TOME MENJELASKAN/ PROGRAM PEMERINTAH SANGAT BAIK/ YANG DILAKSANKAN DALAM 3 TAHAP YAITU PEMBERANTASAN/ TAHAP PEMILIHAN DAN PELESTARIAN// JIKA SEMUA TAHAP INI BISA DILAKSANAKAN/ MAKA MASYARAKAT AKAN TUMBUH/ BAIK DALAM PENDIDIKAN/ KESEHATAN DAN EKONOMI// KARNA ITU/ UNTUK PENYELENGGARA PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH/ SUPAYA MENINGKATKAN KEGIATAN PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH//

MENURUT DIRA TOME/ ADA 5 KABUPATEN YANG MASYARAKATNYA MENGALAMI BUTA AKSARA/ YAITU KABUPATEN KUPANG/ KABUPATEN SUMBA TIMUR/ KABUPATEN SUMBA BARAT/ KABUPATEN TTS DAN KABUPATEN MANGGARAI//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

17 PARPOL BELUM KANTONGI IJIN PEMASANGAN ATRIBUT

38 PARTAI POLITIK YANG BERADA DI KUPANG/ 17 PARTAI BELUM MENGANTONGI IZIN PEMASANGAN ATRRIBUT//

KEPALA BIDANG KAJIAN MASALAH STRATEGIS KESBANGLINMAS KOTA KUPANG / HENDRIK KABORANG SIANG TADI (14/01/09) DI RUANG KERJANYA MENGATAKAN/ 17 PARPOL YANG BELUM MENGAJUKAN PERMOHONAN PEMASANGAN ATRIBUT PARPOL// UNTUK ITU/ PEMERINTAH KOTA MELALUI KESBANGLISMAS/ MENGAMBIL LANGKAH DENGAN MENGELUARKAN SURAT PERTAMA 20 DESEMBER 2008 LALU / YANG DITINDAKLANJUTI DENGAN SURAT KEDUA/ YAITU MENGINSTRUKSIKAN KEPADA PARPOL/ AGAR BISA MENERTIBKAN ATRIBUT YANG ADA/ SERTA MEMBERI RUANG GERAK UNTUK SELURUH PARPOL/ AGAR MEMASANG BENDERA DI 7 TITIK/ YANG SUDAH DISIAPKAN OLEH PEMERINTAH KOTA//

SEMENTARA ITU/ 17 PAROL YANG BELUM MENDAPATKAN IJIN/ DIBERI BATAS WAKTU SAMPAI 16 JANUARI MENDATANG / UNTUK MENYELESIAKAN KEWAJIBAN DALAM MENDAPATKAN IZIN PEMASANGAN ATRIBUT//

KABORANG MENAMBAHKAN/ 21 PARPOL YANG SUDAH MEMILIKI IJIN/ ANTARA LAIN/ PARTAI PERSATUAN NAHDATUL ULAMA INDONESIA/ PARTAI PELOPOR / PARTAI PERSATUAN PEMBANGUNAN/ PARTAI PPRN/ PARTAI REPUBLIK/ PARTAI KASIH DEMOKRAT INDONESIA / PARTAI KEDAULATAN DAN PERSATUAN INDONESIA/ PARTAI PKS/ GERINDRA/ PARTAI PEMUDA INDONESIA/ PARTAI BURUH/ PARTAI DEMOKRAT KEBANGSAAN INDONESIA/ PAN/ GOLKAR/ PARTAI DEMOKRAT/ PKNU/ PBB/ PARTAI PERSATUAN DAERAH/ PNBK/ DAN PBR// 21 PARTAI INI SUDAH MENDAPATKAN REKOMENDASI DARI KESBANGLISMAS KOTA UNTUK PEMASANGAN ATRIBUT DAN ALAT PERAGA KAMPANYE//

MENURUT KABORANG/ PEMERINTAH KOTA KUPANG MEMILIKI PERHATIAN TERHADAP SEMUA PARPOL/ DALAM MEMASANG ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE/ DENGAN DIKELUARKANNYA SURAT WALIKOTA KUPANG/ MELALUI KESBANGLISMAS/ TANGGAL 12 JANUARI 2009/ TENTANG TITIK-TITIK/ TEMPAT PEMASANGAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE/ YAITU BUNDARAN PATUNG MERPATI/ BUNDARAN P-U/ DEPAN RUMAH SAKIT ADVEN/ DI JALAN LALAMENTIK/ DEPAN GEREJA KATEDRAL/ DEPAN AIR OEBA DAN DEPAN HOTEL INA BOI//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

PETANI WILAYAH BATU MERAH LAKUKAN PENANAMAN SEREMPAK

KELOMPOK TANI WILAYAH BATU MERAH DESA NUNGKURUS KECAMATAM KUPANG TIMUR KABUPATEN KUPANG/ MEMPERSIAPKAN DIRI UNTUK MENYAMBUT MUSIM TANAM 2008/2009//

KETUA P3A/ YUNUS FUI MENGATAKAN/ PERSIAPAN WARGA PETANI DESA NUNKURUS/ MENYAMBUT MUSIM TANAM 2008/2009/ SUDAH DIMULAI PADA TANGGAL 10 DESEMBER/ DENGAN MELAKUKAN PENGOLAHAN LAHAN SECARA SEREMPAK / DAN BIBIT YANG DISIAPKAN SUDAH MENCAPAI 25 PERSEN//

FUI MENAMBAHKAN/ MASA AKHIR TANAM DIPREDIKSI 15 FEBRUARI 2009/ MENGINGAT LOKASI YANG DIPAKAI/ AKAN DIOLAH SELAMA DUA MUSIM DALAM TAHUN 2009// SEHINGGA BULAN APRIL/ PARA PETANI SUDAH MASUK DALAM MASA PANEN/ YANG DILANJUTKAN DENGAN PENANAMAN PERIODE KEDUA/ DI BULAN JUNI//

SEHUBUNGAN DENGAN BIBIT YANG AKAN DIGUNAKAN DALAM MUSIM TANAM SAAT INI/ MENURUT PUI/ SEBAGIAN BIBIT DIPEROLEH DARI BANTUAN DINAS PERTANIAN TANAMAN PANGAN KABUPATEN KUPANG/ SEBAGIAN DIBELI DARI BALAI BENIH/ TARUS/ DAN SEBAGIAN BIBIT DIPEROLEH DARI BANTUAN SEKERTARIS D-P-C P-D-I-P KABUPATEN KUPANG/ YOHANES MASE//

FUI MENGHIMBAU SELURUH PETANI UNTUK SAMA-SAMA MELAKSANAKAN KEGIATAN PENANAMAN/ APALAGI KONDISI AIR SAAT INI SANGAT BAIK/ SEHINGGA BISA DIMANFAATKAN SEBAIK-BAIKNYA/ DAN TIDAK ADA HAL-HAL TIMBUL DALAM PEMANFAATAN AIR TERSEBUT// SEMUA PETANI JUGA HARUS PATUH TETAP TERHADAP ATURAN DAN ANGARAN DASAR YANG ADA DALAM P3A//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

PARPOL ANCAM PANWASLU KOTA KUPANG

SEJUMLAH PARTAI POLITIK ATAU PARPOL DI KOTA KUPANG/ MENGANCAM/ AKAN MENGGUGAT PANITIA PENGAWAS PEMILU ATAU PANWASLU KOTA KUPANG/ PASCA PENERTIBAN ATRIBUT PARPOL DAN CALON ANGGOTA LEGISLATIVE ATAU CALEG//

KETUA D-P-C PARTAI DEMOKRAT/ FRANS ADRIANUS/ MENGATAKAN/ DALAM OPERASINYA/ PANWASLU BUKAN MELAKUKAN PENERTIBAN TAPI PENGRUSAKAN//

MENURUT ADRIANUS/ RENCANA MENGGUNGAT PANWASLU/ DISEBABKAN SEDIKITNYA ENAM BALIHO MILIK ADRIANUS YANG ADA DI JALAN PROTOCOL DIRUSAKI OLEH PANWASLU SAAT MELAKUKAN PENERTIBAN/ MENYEBABKAN ADRIANUS RUGI PULUHAN JUTA RUPIAH YANG BERASAL DARIU KANTONG PRIBADI//

ADRIANUS MENGUNGKAPKAN/ SAAT INI/ PIHAKNYA MASIH MENUNGGU HASIL KLARIFIKASI KE PANWASLU/ UNTUK MENGETAHUI LEBIH JELAS JUMLAH BALIHO YANG RUSAK// RENCAN MENGGUGAT PANWASLU TERGANTUNG DARI OPENGEMBALIAN ALAT PERAGA OLEH PANWASLU//

ADRIANUS MENYESALKAN/ TINDAKAN PANWASLU YANG TERLALU BERLEBIHAN// PADAHAL/ SESUAI UNDANG-UNDANG NOMOR 10 TAHUN 2008/ PENERTIBAN HANYA DILAKUKAN DI KANTOR PEMERINTAHAN/ SARANA PENDIDIKAN/ TEMPAT IBADAH/ DAN SARANA PELAYANAN UMUM// TAPI/ PADA KENYATAANNYA/ PENERTIBAN JUGA DILAKUKAN DI RUMAH MASYARAKAT DAN SECRETARIAT PARPOL// HARUSNYA/ SEBELUM MELAKUKAN PENERTIBAN/ PANWASLU SUDAH HARUS MENYIAPKAN TEMPAT PEMASANGAN YANG DIANGGAP TEPAT//

ADRIANUS MENAMBAHKAN/ TINDAKAN PARPOL JUGA TERLALU DINI/ KARNA BERDASARKAN SURAT EDARAN WALIKOTA KUPANG/ DEAD LINE WAKTU YANG DIBERIKAN KEPADA PARPOL UNTUK MENERTIBKAN ALAT PERAGA YAITU TANGGAL 10 JANUARI 2009/ DAN PIHAK PARPOL MELAKUKAN PENERTIBAN SEBELUM TANGGAL 10 JANUARI YAITU TANGGAL 8 JANUARI 2009//

PERNYATAAN ADRIANUS DIDUKUNG KETUA D-P-C P-D-S KOTA KUPANG/ IMANUEL HANING/ YANG MERASA KECEWA DENGAN TINDAKAN PANWASLU/ MERUSAK EMPAT BALIHO MILIKNYA//

RENCANANYA/ BESOK / PIHAK PANWASLU KOTA KUPANG AKAN MELAKSANMAKAN PERTEMUAN DENGAN PARPOL TERKAIT PENERTIBAN ALAT PERAGA//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

DPRD KOTA KUPANG SESALKAN SIKAP PANWASLU

DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH ATAU D-P-R-D KOTA KUPANG/ MENYESALKAN SIKAP PANWASLU KOTA KUPANG YANG MELAKUKAN PENERTIBAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE PARPOL DAN CALEG TANPA PEMBERITAHUAN//

ANGGOTA D-P-R-D KOTA KUPANG/ BADARUDIN AHMAD/ DALAM DENGAR PENDAPAT DENGAN PANWASLU KOTA KUPANG/ SIANG TADI (14/01/09) MENGATAKAN/ PIHAKNYA SANGAT KECEWA DENGAN SIKAP PANWASLU KOTA KUPANG/ YANG HANYA MENERTIBKAN ALAT PERAGA DARI PARPOL-PARPOL TERTENTU SAJA// SAMPAI SAAT INI/ MASIH BANYAK ALAT PERAGA PARPOL YANG BELUM DITERTIBKAN DAN MASIH TERPASANG DI JALAN-JALAN PROTOCOL//

MENURUT BADARUDIN/ PENERTIBAN YANG DILAKUKAN PANWASLU DIDUGA TEBANG PILIH// UNTUK ITU SECEPATNYA SEMUA ALAT PERAGA YANG MASIH TERPASANG DITERTIBKAN/ TERMASUK POSKO-POSKO PARPOL DAN CALEG/ YANG DITEMPATKAN DI LAHAN PEMERINTAH //

DALAM KESEMPATAN YANG SAMA/ KETUA KOMISI A D-P-R-D KOTA KUPANG/ APOLOS DJARA BONGA/ MENGATAKAN/ PANGGILAN DEWABN TERHADAP PANWASLU/ UNTUK MEMPERTANYAKAN METODE PENERTIBAN YANG DIGUNAKAN PANWASLU/ KARENA/ PENERTIBAN YANG DILAKUKAN TIDAK SESUAI MEKANISME/ YAITU TANPA SURAT PEMBERITAHUAN ATAU PERINGATAN SEBELUMNYA KEPADA PARPOL DAN CALEG//

APOLOS MENAMBAHKAN/ PENERTIBAN YANG DILAKUKAN PANWASLU JUGA SEHARUSNYA DIBUAT BERITA ACAR PENERTIBAN// MISALNYA/ PENERTIBAN DI HALAMAN RUMAH ORANG/ MAKA PEMILIK RUMAH ITU HARUS MENANDATANGANI BERITA ACARA BARU BOLEH DITERTIBKAN//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

8 PARPOL DI KOTA KUPANG TIDAK MEMILIKI SEKRETARIAT

PAGI TADI (14/01/09) DI RUANG SIDANG KOMISI A D-P-R-D KOTA KUPANG/ BERLANGSUNG DENGAR PENDAPAT/ ANTAR KOMISI A BERSAMA PANWASLU KOTA KUPANG/ TERKAIT MEKANISME OPERASI PENERTIBAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE PARPOL DAN CALEG/ OLEH PANWASLU KOTA KUPANG/ TANGGAL 8 JANUARI 2009 LALU//

MENANGGAPI SIKAP KECEWA ANGGOTA DEWAN DAN KELUHAN PARPOL YANG MERASA DIRUGIKAN/ KETUA PANWASLU KOTA KUPANG/ ADRIFINA DJURUBAHA MENGATAKAN/ PANWASLU HANYA MENJALANKAN PERINTAH UNDANG-UNDANG NOMOR 10/ TAHUN 2008/ TENTANG PENERTIBAN ALAT PERAGA PARPOL DAN CALEG// UNTUK ITU/ PIHAKNYA MENYAMPAIKAN MAAF SEBESAR-BESARNYA/ JIKA PENERTIBAN YANG DILAKUKAN MENGGANGGU BEBERAPA PIHAK//

MENURUT DJURUBAHA/ PIHAKNYA SUDAH MEMBUAT BERITA ACARA UNTUK MENYERAHKAN KEMBALI ALAT PERAGA PARPOL DAN CALEG/ YANG SAAT INI MASIH DISITA DI KANTOR PANWASLU KOTA KUPANG// RENCANANYA KAMIS BESOK/ PIHAKNYA AKAN MENYERAHKAN ALAT PERAGA TERSEBUT DENGAN MENANDATANGANI BERITA ACARA//

DJURUBAHA BERJANJI/ DALAM WAKTU DEKAT/ PIHAKNYA AKAN MELAKUKAN PENERTIBAN TERHADAP POSKO-POSKO YANG DIBANGUN DI LAHAN MILIK PEMERINTAH/ SESUAI PERMINTAAN D-P-R-D KOTA KUPANG//

DALAM DENGAR PPENDAPAT ITU/ DIKETAHUI SEBANYAK 20 PERSEN PARTAI POLITIK ATAU 8 PARPOL DARI 38 PARPOL YANG BERADA DI KOTA KUPANG TIDAK MILIKI KANTOR SEKRETARIAT//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

PENERTIBAN ALAT PERAGA KAMPANYE SUDAH SESUAI UNDANG-UNDANG

BEBERAPA WAKTU LALU/ PANWASLU KOTA KUPANG BERSAMA TIM PENERTIBAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE/ MELAKUKAN PENERTIBAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE DI KOTA KUPANG// TINDAKAN INI MENDAPAT PERHATIAN DARI DEWAN PERWAKILAN RAKYAT KOTA KUPANG/ DENGAN RAPAT DENGAR PENDAPAT DENGAN PANWASLU KOTA KUPANG/ BERSAMA K-P-U KOTA KUPANG// DALAM DENGAR PENDAPAT TERSEBUT/ BANYAK ANGGOTA D-P-R-D YANG KECEWA DENGAN SIKAP PANWASLU/ SEHINGGA MEMINTA PANWASLU UNTUK MEMAPARKAN ALASAN PENERTIBAN PENERTIBAN//

KETUA PANWASLU KOTA KUPANG/ ADRIFINA NJURUBAHA MENGATAKAN/ DALAM PERTEMUAN DENGAN KOMISI A D-P-R-D KOTA KUPANG/ PANWASLU MENYAMPAIKAN ALASAN DILAKUKAN PENERTIBAN ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE// PANWASLU MELAKUKAN TUGAS BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NO 10 DAN PERATURAN K-P-U NO 19/ SERTA KEPUTUSAN RAKERDA PANWASLU TANGGAL 22/ UNTUK MENERTIBKAN ALAT PERAGA YANG DIPASANG MELANGGAR ATURAN// PENERTIBAN ALAT PERAGA YANG TIDAK SESUAI ATAURAN/ DILAKUKAN TANGGAL 8 JANUARI 2009//

NJURUBAHA MENJELASKAN/ PENERTIBAN DILAKUKAN DI SEPANJANG JALAN ELTARI 1 DAN 2/ DAN BEBERAPA RUAS JALAN UTAMA// SELAIN ITU JUGA PANWASLU MENERTIBKAN BEBERAPA BALIHO DAN GAMBAR// PENERTIBAN INI SUDAH SESUAI ATURAN YANG BERLAKU/ SEPERTI ADA BALIHO YANG DIPASANG DI TROTOAR JALAN/ PADAHAL JALAN ITU MERUPAKAN MILIK NEGARA// SELAIN ITU JUGA/ TERDAPAT SPANDUK YANG DIGANTUNG DI TIANG LISTRIK/ DI POHON-POHON/ DAN DI JALAN ELTARI/ YANG MENGGANGGU KEINDAHAN KOTA/ SEHINGGA DITERTIBKAN//

NJURUBAHA MENAMBAHKAN/ SEBELUM MELAKUKAN PENERTIBAN/ PANWASLU KOTA SUDAH BERSURAT KE SETIAP PARPOL DAN CALEG/ UNTUK MENGINDAHKAN ATURAN DARI UNDANG-UNDANG NO 10 DAN PERATURAN K-P-U NO 19/ PASAL 13 AYAT 5//

MENURUT NJURUBAHA/ ALAT PERAGA DAN ATRIBUT KAMPANYE AKAN DIKEMBALIKAN/ SESUDAH MELAKUKAN PERTEMUAN DENGAN TIM ALAT PERAGA/ K-P-U/ KESBANGLINMAS/ POLRESTA DAN POL P-P/ BERSAMA PIMPINAN PARPOL DAN ANGGOTA D-P-D/ YANG DIRENCANAKAN BERLANGSUNG PADA HARI KAMIS/ BESOK JAM 10 PAGI/ BERTEMPAT DI LANTAI 3/ KANTOR WALIKOTA KUPANG//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM