Selasa, Januari 25, 2011

805 PERSONIL TAGANA DISIAPKAN BANTU KORBAN BENCANA

KEPALA DINAS SOSIAL NTT PITER MANUK KEPADA WARTAWAN DI KUPANG SELASA (25/01) MENGATAKAN/ DINAS SOSIAL PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) SIAPKAN 805 PERSONIL TAGANA YANG SUDAH DISEBARKAN DI 19 KABUPATEN/ KOTA/ UNTUK MENJALANKAN TUGAS MEMANTAU DAN MEMBANTU KORBAN BENCANA//

MENURUT MANUK/ PERSONIL TAGANA TERSEBUT TELAH DISEBAR DI 19 KABUPATEN YANG ADA DI NTT/ SEMENTARA UNTUK DUA KABUPATEN YAITU SABU RAIJUA DAN ROTE NDAO DIRENCANAKAN AKAN DIBENTUK DALAM TAHUN INI//

MANUK MENGUNGKAPKAN/ PERSONIL TAGANA YANG DISIAPKAN INI DALAM RANGKA MENJALANKAN TUGAS MEMANTAU DAN MEMBANTU KORBAN BENCANA YANG TERJADI DI DAERAH TERSEBUT// KARENA DIKETAHUI NTT SAAT SEDANG TERJADI BENCANA DI DELAPAN KABUPATEN/ MAKA LANGKAH YANG DIAMBIL DALAM TANGGAP DARURAT YAITU MENURUNKAN PERSONIL TAGANA YANG TERSEBAR DI KABUPATEN/ KOTA/ UNTUK MEMBANTU PARA KORBAN BENCANA//

MANUK MENAMBAHKAN/ SELAIN PERSONIL TAGANA YANG DISIAPKAN DALAM PENANGANAN BENCANA YANG TERJADI/ PIHAK DINAS SOSIAL JUGA SUDAH MENDISTRIBUSIKAN 200 TON MAKANAN YAITU BERAS DAN PAKAIAN/ SERTA PERALATAN MASAK DI KABUPATEN/ KOTA/ YANG DILANDA BENCANA//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

HARGA TERIGU DAN TELUR AYAM DI KUPANG NAIK

KEPALA PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN (DISPERINDAG) NTT EDDY ISMAIL KEPADA WARTAWAN DI KUPANG SELASA (25/01) MENGATAKAN/ BEBERAPA BAHAN POKOK DI KUPANG SEPERTI TERIGU/ TELUR AYAM DAN GARAM TERJADI KENAIKAN HARGA// KENAIKAN DISEBABKAN CUACA BURUK YANG MELANDA WILAYAH NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) DALAM SEPEKAN TERAKHIR INI/ SEHINGGA KAPAL PENGANGKUT SEMBAKO SANGAT SULIT MELAKUKAN PEMBONGKARAN DI PELABUHAN TENAU//
KESULITAN PEMBONGKARAN INI JUGA BUKAN HANYA TERJADI DI PELABUHAN TENAU/ TETAPI DI PELABUHAN INDUK JUGA SANGAT SULIT PROSES PELAYARAN KAPAL KE NTT//

MENURUT ISMAIL/ UNTUK TERIGU KOMPAS (KEMASAN )TERJADI KENAIKAN DARI 10 RIBU RUPIAH PER KILOGRAM MENJADI 10 RIBU 300 RUPIAH PERKILOGRAM/ DAN TERIGU SEGITIGA BIRU DARI 10 RIBU RUPIAH PER KILOGRAM MENJADI 10 RIBU 100 RUPIAH PER KILOGRAM//

ISMAIL MENGUNGKAPKAN/ SEMENTARA UNTUK TELUR AYAM TERJADI KENAIKAN/ PADA TELUR AYAM KAMPUNG YAITU DARI 38 RIBU RUPIAH PER KILOGRAM NAIK MENJADI 38 RIBU 850 RUPIAH PER KILOGRAM ATAU 2 KOMA 24 PERSEN// SEDANGKAN UNTUK GARAM YAITU GARAM BERYODIUM HALUS DARI HARGA 4 RIBU RUPIAH PER KILOGRAM NAIK MENJADI 4 RIBU 50 RUPIAH PER KILOGRAM ATAU SATU KOMA 25 PERSEN//

ISMAIL MENAMBAHKAN/ KENAIKAN HARGA INI JUGA TERJADI PADA BEBERAPA KOMODITI PERTANIAN SEPERTI CABE /KACANG/ BAWANG DAN SAYUR MAYUR SEPERTI WORTEL DAN KOL BUAH// TAPI KETERSEDIAN STOKK MASIH BISA TERPENUHI DALAM DUA BULAN KE DEPAN//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM