Senin, November 01, 2010

PANGKALAN MITAN YANG NAKAL PERLU DITINDAK

SALAH SATU WARGA RT 02 RW 01 KELURAHAN MERDEKA KECAMATAN KUPANG TIMUR KABUPATEN KUPANG NTT BENY DI MERDEKA/ SENIN (01/11) MEMINTA/ PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG MELALUI DINAS TERKAIT MENINDAK TEGAS/ PEMILIK PANGKALAN MINYAK TANAH (MITAN) NAKAL/ YANG SERING MENIMBUN MINYAK TANAH (MITAN) UNTUK KEUNTUNGAN PRIBADINYA//

MENURUT BENY/ PERSOALAN INI ADALAH PERSOALAN SERIUS YANG PERLU DISIKAPI// SEMUA KOMPONEN DIMINTA BERSIKAP/ PASALNYA SALAH SATU PANGKALAN MITAN DI KELURAHAN BABAU/ DIDUGA MENIMBUN MITAN UNTUK DIJUAL DENGAN HARGA TINGGI KEPADA PENGECER KEMUDIAN UNTUNGNYA AKAN DIBAGI DUA//

BENY MENJELASKAN/ PELAYANAN MITAN DI PANGKALAN TERSEBUT/ TERKESAN TERTUTUP// DIMANA ADA YANG MENGELUH LANTARAN SAAT PERGI UUNTUK MEMBELI MITAN/ PEMILIK PANGKALAN MENGATAKAN MITAN SUDAH HABIS// KENDATI ADA/ PARA PEMBELI SELAIN ANTRI BERJAM-JAM/ MINYAK YANG DIBERIKAN TIDAK SESUAI TAKARAN 5 LITER PER KEPALA KELUARGA (KK)/ ADA YANG DUA BAHKAN ADA YANG PULANG TIDAK MEMBAWA MITAN//

BENY MENGUNGKAPKAN/ KUAT DUGAAN PIHAK PANGKALAN MELAKUKAN KERJASAMA DENGAN OKNUM TERTENTU DI KELURAHAN BABAU KUPANG TIMUR/ DENGAN CARA SISA MITAN YANG TIDAK DIJUAL/ AKAN DIJUAL KE NEGARA TIMOR LESTE DENGAN HARGA MAHAL/ DAN KEUNTUNGAN DARI HASIL JUALAN TERSEBUT DIBAGI BERSAMA//

BENY MENEGASKAN/ PEMERINTAH DAN AGEN TERUTAMA PERTAMINA CABANG KUPANG/ HARUS SELEKTIF DALAM MENSUPLAI MITAN KE PANGKALAN/ KARENA PANGKALAN YANG ADA DI KUPANG TIMUR MEMANFAATKAN PELUANG YANG ADA UNTUK MENDAPATKAN MITAN/ TAPI PELAKSANAAN TERHADAP KONSUMEN TIDAK SESUAI//

BENY BERHARAP/ POL PP KABUPATEN KUPANG ATAU YANG ADA DI KECAMATAN KUPANG TIMUR BISA MEMANTAU SAAT AGEN MENSUPLAI MITAN DI PANGKALAN TERSEBUT/ ADA SEBAGIAN MITAN YANG DISEMBUNYIKAN/ JIKA DITEMUKAN SEGERA DITINDAK// DISPERINDAG KABUPATEN KUPANG JUGA DIMINTA BERSIKAP/ MENGINGAT MENJELANG HARI RAYA KEBUTUHAN MITAN SEMAKIN MENINGKAT//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

KOMANDO GMKI GELAR BAKSOS DI DESA MERBAUN AMARASI BARAT

SEDIKITNYA 150 PESERTA TERGABUNG DALAM KOMISARIAT ANAK DOMBA ALLAH (KOMANDO) GERAKAN MAHASISWA KRISTEN INDONESIA (GMKI) KUPANG SEJAK JUMAT (29/10) MENGGELAR BHAKTI SOSIAL (BAKSOS) DI DESA MERBAUN KECAMATAN AMARASI BARAT//

BAKSOS INI/ DIBUKA SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN KUPANG HENDRIK PAUT DIDAMPINGI KEPALA DINAS NAKERTRANS KABUPATEN KUPANG GUSTAF TAOPAN SERTA PEJABAT LAIN// KEGIATAN DIDAHULUI IBADAT SINGKAT YANG DIPIMPIN PENDETA MELIANA OEMATAN BENUSU//

KETUA GMKI CABANG KUPANG JOHN LIM DALAM SAMBUTANNYA MENGATAKAN/ KEHADIRAN KADER GMKI DI MERBAUN/ UNTUK MENGETAHUI KEBUTUHAN MASYARAKAT SETEMPAT/ SEHINGGA DARI KEBUTUHAN YANG DITERIMA/ BISA DIBERIKAN RESPON SESUAI KEBUTUHAN YANG ADA//

JOHN MENJELASKAN/ KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN SELAMA BAKSOS INI MELIPUTI/ KERJA BHAKTI/ PEMBERIAN VITAMIN/ PENGHIJAUAN SERTA MEMBERIKAN PELATIHAN KEPADA MASYARAKAT PEMBUATAN BOKASI DAN BIOGAS//

SEMENTARA SEKDA KABUPATEN KUPANG HENDRIK PAUT DALAM SAMBUTANNYA MEMINTA/ GMKI SEBAGAI ORGANISASI PEMUDA KRISTEN/ PUNYA TANGGUNGJAWAB SEBAGAI PELOPOR MEMPERTAHANKAN KESATUAN REPUBLIK INDONESIA AGAR TETAP KOKOH//

HENDRIK MENEGASKAN/ GMKI SEBAGAI ORGANISASI KADER/ YANG PUNYA VISI MISI ATAU MIMPI KE DEPAN/ SUDAH BISA DIBAYANGKAN YANG AKAN DIRAIH KE DEPAN// SEETIAP ANGGOTA GMKI/ HARUS MEMANFAATKAN POTENSI DIRI UNTUK DIKEMBANGKAN BAIK TERHADAP DIRI SENDIRI ATAU LINGKUNGAN//

HENDRIK BERHARAP/ KADER GMKI BISA MELIHAT DAN MENTERJEMAHKAN/ APA YANG ADA DI MASYARAKAT/ KEMUDIAN DIBUAT DALAM BAHASA PROGRAM SELANJUTNYA DIBERIKAN KE PEMERINTAH// AGAR PEMERINTAH SAAT MENYUSUN RENCANA/ SESUAI KEBUTUHAN MASYARAKAT// KADER GMKI JUGA DIHARAPKAN IKUT MENDUKUNG VISI-MISI PEMRINTAH KABUPATEN KUPANG//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

PULUHAN WARGA ANTRI MINYAK TANAH

PULUHAN WARGA BERDESAKAN MENGANTRI MINYAK TANAH (MITAN) DI PANGKALAN MITAN KARUNIA INDAH KELURAHAN OESAO/ KECAMATAN KUPANG TIMUR/ KABUPATEN KUPANG/ NTT/ SENIN (01/11)// WARGA TERPAKSA MENGANTRI/ KARENA HARGA MITAN PADA PARA PENGECER DI WILAYAH TERSEBUT CUKUP MAHAL// MESKI SALING BERDESAKAN TETAPI WARGA SABAR MENGANTRI UNTUK MENDAPATKAN MITAN//

WARGA YANG SALING BERDESAK-DESAK INI HANYA UNTUK BEREBUT MENDAPATKAN KUPON/ KARENA DENGAN KUPON TERSEBUT PARA PEMBELI BISA MUDAH MENDAPATKAN MINYAK TANAH TERSEBUT// ANTRIAN INI DIMULAI SEKITAR JAM 5 PAGI TADI//

SALAH SATU WARGA KELURAHAN OESAO GEBY MENGATAKAN/ HARGA MITAN DI SINI PALING MURAH YAITU 3 RIBU RUPIAH PER LITER// DI TEMPAT LAIN/ KHUSUSNYA PARA PENGECER SUDAH MENCAPAI 4 RIBU 500 RUPIAH SAMPAI 5 RIBU RUPIAH PER LITER//

GEBY MENAMBAHKAN/ TERKAIT DENGAN CUKUP BANYAK PENGECER YANG SUDAH MEMAINKAN HARGA MELEBIHI HARGA ECERAN TERTINGGI (HET)/ INI MEMBUAT WARGA HARUS RELA ANTRI DI PANGKALAN INI DENGAN SALING BERDESAKAN UNTUK MENDAPATKAN LIMA LITER//

GEBY BERHARAP/ PIHAK PEMERINTAH MELALUI DINAS TERKAIT AGAR MELAKUKAN OPERASI PASAR/ SEHINGGA PARA PENGECER JANGAN MENJUAL DENGAN HARGA YANG TINGGI//

GEBY MELANJUTKAN/ HARGA BOLEH DINAIKAN OLEH PENGECER/ TAPI MINIMAL TIDAK TERLALU TINGGI/ SEBAB HARGA YANG DINAIKAN PARA PENGECER SUDAH CUKUP TINGGI/ SEHINGGA DAYA BELI MASYARAKAT TIDAK BISA MEMBELI SAMPAI LIMA LITER// SEMENTARA KEBUTUHAN AKAN MINYAK TANAH BAGI MASYARAKAT SANGAT TINGGI/ MAKA PIHAKNYA MEMINTA KEPADA PEMERINTAH DAN DINAS TERKAIT UNTUK MENGATASI MASALAH MINTAN INI//

DEMIKIN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

GUBERNUR NTT MINTA PARA PEJABAT PUNYA RASA TANGGUNGJAWAB

GUBERNUR NTT FRANS LEBU RAYA PADA ACARA PELANTIKAN PEJABAT JUMAT (29/10) DI AULA EL TARI MEMINTA/ AGAR PEJABAT YANG BARU DILANTIK HARUS PUNYA RASA TANGGUNGJAWAB/ BUKAN BERGAYA HIDUP MEWAH DAN SOMBONG// PASALNYA/ JABATAN ADALAH KEPERCAYAAN YANG HARUS DIHARGAI// SERTA JABATAN MERUPAKAN PELUANG UNTUK MENGABDI PADA MASYARAKAT/ OLEH KARENA ITU/ PARA PEJABAT HARUS MENGGUNAKAN JABATAN ITU DEMI KEPENTINGAN MASYARAKAT/ BUKAN KEPENTINGAN PRIBADI DAN KELUARGA//

DALAM PELANTIKAN INI TERDAPAT 50 PEJABAT YANG MENGALAMI PERGESERAN// 18 PEJABAT DI ANTARANYA DARI ESELON DUA/ 14 DARI ESELON TIGA DAN 18 LAINNYA DARI ESELON EMPAT/

MENURUT FRANS/ JABATAN YANG SUDAH DIPERCAYAKAN JANGAN DISALAHGUNAKAN/ TAPI PERLU ADA PERHATIAN PENUH PADA TUGAS DAN TANGGUNGJAWAB YANG DIBERIKAN// KARENA SUDAH PERNAH ADA PENGALAMAN BURUK/ JANGAN SAMPAI INI TERULANG LAGI// PEJABAT ESELON DUA HARUS JADI TELADAN BAGI PEJABAT ESELON TIGA DAN EMPAT/ DAN HARUS BENAR BEKERJA DENGAN SUNGGUH-SUNGGUH//

FRANS MENGUNGKAPKAN/ PARA PEJABAT HARUS PUNYA KOMITMEN MENJALANKAN TUGAS TERSEBUT/ SEBAB JABATAN YANG ADA DIGUNAKAN UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DAERAH INI// SEBAB MANDAT YANG DIBERIKAN ITU UNTUK MENSEJAHTERAKAN MASYARAKAT DAN BANGSA INI// SELAIN ITU MANDAT TERSEBUT HARUS DIJALANKAN DENGAN MEMBERIKAN PELAYANAN YANG TERBAIK BAGI MASYARAKAT// JANGAN DIPERHAMBAT DAN DIPERLAMBAT/ JUSTRU HARUS DIPERCEPAT DAN DIPERMUDAH PELAYANANNYA//

FRANS MENAMBAHKAN/ DALAM KOMITMEN MENJALANKAN TUGAS ITU/ PEJABAT BARU JUGA MAMPU MELAKUKAN INOVASI DI BIDANGNYA MASING-MASING// HAL INI BERTUJUAN UNTUK MAMPU MENJAWAB KEPENTINGAN MASYARAKAT// KARENA MASYARAKAT SEJAHTERA/ MAKA BARU DISEBUT SUATU TUJUAN TERCAPAI// OLEH KARENA ITU/ PARA PEJABAT BARU HARUS DITUNTUT UNTUK MENCIPTAKAN PROGRAM-PROGRAM BARU YANG MAMPU MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT NTT//

PERLU DIKETAHUI 10 JABATAN ESELON DUA YANG LOWONG SEJAK JANUARI 2010 SUDAH TERISI// DIMANA 10 JABATAN TERSEBUT TERMASUK DIDALAMNYA TIGA SKPD YANG BARU TERBENTUK/ YAITU BADAN PENGELOLA PERBATASAN DAERAH (BPPD)/ BADAN KOORDINASI PENANAMAN MODAL DAERAH (BKPMD) DAN SEKRETARIAT KORPRI// SEMENTARA TUJUH JABATAN LAINNYA ADALAH KADIS PERHUBUNGAN/ KEHUTANAN/ PETERNAKAN/ PERTANIAN/ DISPENDA DAN STAF AHLI BIDANG EKONOMI SERTA STAF AHLI BIDANG POLITIK DAN PEMERINTAHAN//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM