Senin, September 29, 2008

PENGADAAN 364 UNIT LAPTOP UNTUK BEBERAPA SEKOLAH DI KABUPATEN KUPANG

POLEMIK ANTARA PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG DENGAN PANITIA ANGGARAN / SEPUTAR PENGADAAN 364 UNIT LAPTOP UNTUK BEBERAPA SEKOLAH DI KABUPATEN KUPANG / AKHIRNYA TERRWUJUD // HAL INI TERBUKTI DENGAN SUDAH DITETAPKANNYA BIAYA TERSEBUT / DALAM PENETAPAN ANGGARAN SAAT LAPORAN PANTIA ANGGARAN D-P-R-D KABUPATEN KUPANG / TERHADAP RENCANA PERUBAHAN ANGGARAN DAN PENDAPATAN BELANJA DAERAH KABUPATEN KUPANG //


LAPORAN PANITIA ANGGARARAN D-P-R-D KABUPATEN KUPANG YANG DIBACAKAN MELITUS ATAUPAH MENGATAKAN / PANITIA ANGGARAN PADA AWALNYA MENGUSULKAN / SUPAYA RENCANA PENGADAAN LAPTOP SEBANYAK 364 UNIT / DIPERTIMBANGKAN KEMBALI PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG / SEBAB PELAKSANAANYA HARUS MELEWATI PROSES TENDER / SEDANGKAN WAKTU YANG TERSISA TIDAK MEMUNGKINKAN //


TAPI SAAT DIJELASKAN PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG / BAHWA PENGADAAN TIDAK DISENTRALISIR DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUPANG / TAPI DIADAKAN MASING-MASING SEKOLAH SEBAGAI SATUAN KERJA TERDEPAN / DENGAN DIOTONOMIKAN PEMBERLAKUAN SISTIM SIMDA YANG HARUS ONLINE DALAM PENJELASAN DAN PERTANGGUNGJAWABAN KEUANGAN //


MENURUT ATAUPAH KARNA SISTIM ONLINE INILAH YANG MEMBUAT PANITIA ANGGARAN AKHIRNYA MENYETUJUI PENGADAAN LAPTOP / YANG DIANGGARKAN DAN DIADAKAN DALAM PERUBAHAN ANGGARAN TAHUN 2008 / DENGAN CATATAN PERLU DIIKUTI DENGAN PENGAWASAN YANG BENAR-BENAR / SEHINGGA SPESIFIKASI DAN HARGA SESUAI STANDAR YANG DITETAPKAN / SERTA PENGGUNAANNYA SESUAI RENCANA YANG DIBUTUHKAN //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

PEMERINTAH DIMINTA PERHATIKAN SD FILIAL DI OLI’O

SALAH SATU WARGA OLI’O KELURAHAN MERDEKA KECAMATAN KUPANG TIMUR / ALBERT KONAY PAGI TADI (29/09/08) DI OLI’O MENGATAKAN / DIRINYA SANGAT MENYESALKAN SIKAP PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG / KARNA SAMPAI SAAT INI TIDAK ADA PERHATIAN DARI PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG / TERKAIT SEKOLAH DASAR FILIAL OLI’O ATAU KELAS JAUH / YANG ROBOH BULAN FEBRUARI LALU AKIBAT DIHANTAM ANGIN SAMPAI SAAT INI BELUM DIPERHATIKAN //


KONAY MENJELASKAN / S-D TERSEBUT MERUPAKAN SEKOLAH KELAS JAUH DARI S-D INPRES MERDEKA / DIBANGUN SECARA SWADAYA MASYARAKAT OLI’O / KARNA MASYARAKAT OLI’O SUDAH MERINDUKAN SEBUAH SEKOLAH DASAR BERADA DI LINGUNGAN TERSEBUT // DIMANA POTENSI ANAK SEKOLAH DI OLI’O SUDAH MEMUNGKINKAN UNTUK DIBANGUN SEKOLAH //


MENURUT KONAY / DIBUKANYA SEKOLAH DI OLI’O AKAN MENEKAN ANGKA PUTUS SEKOLAH DI OLI’O / KARNA SELAMA INI ANGKA PUTUS SEKOLAH DI OLI’O / MENINGKAT DARI TAHUN KE TAHUN / YANG MENJADI PERSOALAN UTAMA ADALAH / KARNA JARAK TEMPUH KE S-D INPRES MERDEKA SANGAT JAUH / SEHINGGA MINAT ORANG TUA SERTA KEINGINAN ANAK UNTUK BERSEKOLAH SANGAT RENDAH //


KONAY MENAMBAHKAN / MENCERMATI PERSOALAN DEMIKIAN / MAKA DIUSULKAN KEPADA KELURAHAN SETEMPAT UNTUK DIBANGUN SEBUAH SEKOAL DASAR DI OLI’O / TAPI SEKOLAH TERSEBUT ROBOH / AKIBAT ANGIN RIBUT YANG MENGHATTAM N-T-T SAAT MUSIM HUJAN LALU / DAN SAMPAI SAAT INI TERKESAN SEKOLAH TERSEBUT DITELANTARKAN //


KONAY BERHARAP / D-P-R-D KABUPATEN KUPANG KHUSUSNYA KOMISI C / UNTUK MEMPERHATIKAN KELUHAN MASYARAKAT OLI’O YANG SELAMA INI TERKESAN TIDAK DIPERHATIKAN / DAN JANGAN HANYA MAU BUTUH SUARA RAKYAT BARU DATANG DENGAN SEGALA JANJI-JANJI / KARNA MASYARAKAT OLI’O AKAN TETAP MENUNGGU PERHATIAN PEMERINTAH KABUPTEN KUPANG SAMPAI KAPAN SAJA //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

LEKSI SAUDALE BOHONGI MASYARAKAT SEMAU

PIMPINAN CV TRIKON UTAMA LEKSI SAUDALE / DINILAI SUDAH MEMBOHONGI MASYARAKAT SEMAU / KARNA SAUDALE PERNAH BERJANJI KEPADA MASYARAKAT SETEMPAT AKAN MENNYELESAIKAN SECEPATNYA PROYEK YANG DILAKSANAKAN DI SMPN III SEMAU / SERTA MENYERAKHKAN KUNCI SEKOLAH TERSEBUT DALAM WAKTU DEKAT //


KEPALA SEKOLAH SMPN III SEMAU / DEANDELS DUNI SAAT TATAP MUKA DENGAN WAKIL BUPATI KUPANG BEBERAPA WAKTU LALU DI PULAU SEMAU DIRINYA SUDAH MENYAMPAIKAN PERSOALAN INI //


MEURUT DUNI / PERYATAAN SAUDALE BEBERAPA WAKTU LALU SAAT PERTEMUAN BERSAMA KOMITE SEKOLAH / BAHWA PIHAKNYA / AKAN MENYELESAIKAN PROYEK TERSEBUT DALAM WAKTU DEKAT DENGAN MENYERAHKAN KUNCI MERUPAKAN AKAL-AKALANNYA SAJA / DAN INGIN MENGELABUI PERHATIAN MASYARAKAT SETEMPAT //


DUNI MENJELASKAN / PEMBANGUNAN GEDUNG LABORATURIUM YANG SUDAH DIKERJAKAN SANGAT MENGECEWAKAN / KARNA PIPA PEMBUANGAN LIMGBAH ZAT KIMIA / DAN LUBANG PENAMPUNG TERBENGKALAI SERTA TERBUKA / SEHINGGA APABILA LABORATURIUM DIGUNAAN AKAN SANGAT MEMBAHAYAKAN SISWA / GURU / DAN MASYARAKATA SEKITARNYA //


DALAM KESEMPATAN TERSEBUT / WAKIL BUPATI KUPANG RUBEN FUNAY MENEGASKAN / DIRINYA AKAN MENYURUH DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUPANG SEGERA MENINDAK TEGAS KONTRAKTOR TERSEBUT / SERTA DINAS HARUS BERUPAYA UNTUK MENYELESAIKAN GEDUNG SEKOLAH TERSEBUT / KARNA SUDAH MERUGIKAN KEUANGAN NEGARA / SEHINGGA PERLU DIPERTANGGUNGJAWABKAN DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUPANG //


FUNAY YANG SAAT ITU MENYAKSIKAN LANGSUNG BAHAN BAGUNAN YANG DIBIARKAN BERSERAKAN / KARNA TIDAK DIAUTUR SEPERTI SEMEN / KERAMIK / TRIPLEKS / YANG SUDAH SEJAK BULAN AGUSTUS DIBIARKAN BERSERAKAN DIJALAN RAYA //





FUNAY MENEGASKAN / DIRINYA SANGAT MENYESALKAN KONTRAKTOR BERMENTAL JELEK / TAPI MASIH DIBERIKAN PEKERJAAN DARI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUPANG //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

MASA PENDUKUNG PAKET A-F-I KEMBALI DUDUKI KPUD KABUPATEN KUPANG

SIANG TADI (29/09/08) SEKITAR RATUSAN PENDUKUNG PAKET AFI MENGGUNANAKAN KENDARAAN RODA EMPAT DAN RODA DUA / MENDATANGI K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / UNTUK MENANYAKAN MENGAPA PAKET AFI YANG DIUSUNG KOALISI PARTAI TIROSA BERSATU TIDAK DIGUGURKAN K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / DENGAN ALASAN YANG TIDAK JELAS / SERTA MENGAPA PAKET AFI TIDAK DIAKOMODIR SEBAGAI SALAH SATU PAKET YANG IKUT DALAM PILKADA KABUPATEN KUPANG OKTOBER MENDATANG //


MASA PENDUKUNG PAKET AFI / AWALNYA MELAKUKAN ORASI DIDEPAN KANTOR K-P-U N-T-T / SESUDAH MENEMUI KETUA DAN 4 ORANG ANGGOTA KPU N-T-T / MASA MULAI BERGERAK MENUJU KANTOR PANWASLU N-T-T / TAPI KANTOR PANWASLU N-T-T SEDANG LIBUR SEHINGGA MASA BALIK MENUJU KANTOR K-P-U-D KABUPATEN KUPANG //


SELAM 2 JAM MELAKUKKAN ORASI DILUAR KANTOR K-P-U-D KABUPATEN KUPANG DIJALAN SOEKARNO KOTA KUPANG / MASA MENDESAK SUPAYA BISA MELAKUKAN DIALOG DENGAN KETUA ADAN ANGGOTA K-P-U-D KABUPATEN KUPANG // AKHIRNYA PERMINTAAN MASA DITERIMA KETUA K-P-U-D KABUPATEN KUPANG JONI TIRAN / DAN SAAT ITU JUGA 7 ORANG UTUSAN DARI MASA PENDUKUNG PAKET AFI MENEMUI KETUA K-P-U-D UNTUK BERDIALOG //


SAAT BERADA DALAM RUANGAN PERTEMUAN SEMPAT MEMANAS KETIKA JONI TIRAN DICECAR BEBERAPA PERTANYAAN SECARA BERTUBI-TUBI DARI RUDY TONUBESI / DUMUL JAMI / LAMEK BLEGUR / YANG SAAT ITU MENANYAKAN SEPUTAR MEKANISME YANG DIPAKAI K-P-U-D KABUPATEN KUPANG DALAM PORSES PENETAPAN PAKET // SEHINGGA MEMBUAT SUASANA PERTEMUAN SAAT ITU MENJADI TEGANG / DIMANA TIM PAKET AFI MENUNTUT SUPAYA K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / SEGERA MEMPERLIHATKAN BUKTI TANDA TERIMA ATAS NAMA VIVO BALLO KARNA KUAT DUGAAN TANDA TERIMA KEKAYAAN DARI K-P-K / YANG DIBERIKAN VIVO BALO SUDAH MELEWATI BATAS WAKTU YANG DITENTUKAN K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / TAPI MASIH DITERIMA PIHAK K-P-U-D KABUPATEN KUPANG //


KETUA K-P-U-D KABUPATEN KUPANG JONI TIRAN / SAAT ITU TETAP PADA PRINSIPNYA / BAHWA BERKAS TERSEBUT ADALAH DOKUMEN NEGARA / YANG HARUS DIJAGA SEHINGGA TIDAK BISA DIPERLIHATKIAN KEPADA SIAPA PUN KECUALI ADA PERINTAH DARI PIHAK YANG BERWENANG / HAL INI MEMBUAT TIM PAKET AFI KEMBALI ADU ARGUMENTASI / YANG PADA AKHIRNYA DIPUTUSKAN BERSAMA UNTUK PERSOALAN TERSEBUT DIBAHAS DI K-P-U N-T-T / SEHINGGA SAAT ITU ATAS PENGAWALAN ANGGOTA DARI POLRES KUPANG JONI TIRAN BERSAMA KETUA POKJA PILKADA RAHEL SUHARDJANA / BERSAMA TIM PAKET AFI MENUJU K-P-U N-T-T / DAN HASIL YANG DIPEROLEH SAAT PERTEMUAN DI KPU N-T-T / DIMANA DIBERIKAN KESEMPATAN UNTUK K-P-U NTT MELAKUKAN INVESTIGASI ATAS DUGAAN KECURANGAN YANG DIBUAT K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / SAMPAI BATAS WAKTU PUKUL 24 TITIK NOL-NOL MALAM INI / DAN AKAN DIUMUMKAN SECARA RESMI DI K-P-U-D KABUPATEN KUPANG MALAM INI //


SEMENTARA DUMUL DJAMI YANG JUGA KASAT POL P-P KOTA KUPANG INI / PADA KESEMPATAN TERSEBUT KEPADA MASA PENDUKUNG PAKET AFI YANG BERTAHAN DILUAR RUANGAN MENGATAKAN / DIRINYA MEMBERIKAN KESEMPATAN KEPADA K-P-U-D KABUPATEN KUPANG UNTUK SEGERA MENGUMUMKAN HASIL INVESTIGASI MALAM INI / DAN JIKA SAMPAI BATAS WAKTU YANG DITENTUKAN TIDAK DIUMUMKAN HASIL / MAKA BESOK MASA PAKET AFI AKAN MENDATANGI KANTOR K-P-U-D KABUPATEN KUPANG / SEKALIGUS MENGGAGAALKAN PENARIKAN NOMOR UNDIAN YANG SUDAH DIJADWALKAN K-P-U-D KABUPATEN KUPANG TERHADAPA 4 PAKET //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM