Selasa, September 01, 2009

DEWAN HARUS MENGERTI TUPOKSINYA

PERINTAH DARI KETUA SEMENTARA DPRD KOTA KUPANG VEKY LERIK/AGAR PEMERINTAH KOTA KUPANG SEGERA MENGHENTIKAN PENGGUSURAN 100 BUAH RUMAH DI BELAKANG DINAS KEBERSIHAN DAN PERTAMANAN KOTA KUPANG MENDAPAT TANGGAPAN DARI SALAH SATU ANGGOTA DPRD KOTA KUPANG//

NIKOLAUS FRANS ANGGOTA DPRD KOTA KUPANG KEPADA WARTAWAN DI GEDUNG DPRD SIANG TADI MENGATAKAN/SEBAGAI ANGGOTA DEWAN SEMESTINYA MEMAHAMI TUGAS POKOK DAN FUNGSI ATAU TUPOKSINYA/SEHINGGA DALAM MENGAMBIL KEPUTUSAN TIDAK KELUAR DARI TUPOKSI YANG ADA//

MENURUT FRANS/SEBAGAI ANGGOTA DEWAN YANG DIPILIH RAKYAT/HARUS JELI MELIHAT PERSOALAN INI/DIMANA ANGGOTA DEWAN DIBERI KEWENANGAN UNTUK MEMANGGIL SIAPA SAJA UNTUK DIMINTAI KETERANGANNYA/DAN TENTUNTA MELALUI SUATU FORUM YANGF DINAMAKAN DENGAR PENDAPAT/ DAN DIJADWALKAN BUKAN DILAKUKAN ASAL-ASALAN TAPI HARUS TERKONSEP//

FRANS MENGUNGKAPKAN/ SIKAP YANG DITUNJUKAN VEKY LERIK SEBAGAI KETUA SEMENTARA DPRD KOTA KUPANG DAN KEDUA ANGGOTA LAINNYA/ DINILAI TIDAK SESUAI PROTAP DAN TERKESAN TIDAK MEMAHAMI ATURAN/DIMANA SEORANG KEPALA DINAS DIMINTAI TANGGAPANNYA ATAU KLARIFIKASI MASALAH HARUS DIBAHAS BERSAMA SELURUH ANGGOTA DEWAN/SELALU MENJAGA ETIKA DAN ESTETIKA SESEORANG/SESUAI KONDISI YANG ADA/KARENA ITU KEPALA DINAS KEBERSIHAN DAN PERTAMANAN KOTA KUPANG YANG DIPANGGIL KE LOKASI UNTUK DIMINTAI KETERANGANNYA OLEH VEKY LERIK BERSAMA ANGGOTA DEWAN YANG LAIN DINILAI SANGAT TIDAK TEPAT//

SEMENTARA WALI KOTA KUPANG DANIEL ADOE DIKONFIRMASI TERKAIT PERINTAH DIHENTIKANNYA PENGGUSURURAN 100 BUAH RUMAH OLEH VEKY LERIK MENGATAKAN/PIHAKNYA SUDAH MEMBERIKAN GANTI RUGI BANGUNAN KEPADA 73 KEPALA KELUARGA YANG MENEMPATI LOKASI TERSEBUT//

ADOE MENJELASKAN/DARI RENCANA SEMULA PER KK MENDAPATKAN 231 RIBU RUPIAH/ DINAIKAN MENJADI 1 JUTA RUPIAH PER KK/SERTA PEMERINTAH KOTA KUPANG SUDAH MERELOKASIKAN 73 KK TERSEBUT KE BEBERAPA LOKASI PERUMAHAN YANG ADA DI NAIONI DAN ALAK//SEHINGGA DARI JUMLAH 73 KK SAAT INI MASIH 37 KK YANG RUMAHNYA BELUM DIBONGKAR//KARENA ITU PEMERINTAH TETAP AKAN TERUS MEMPERHATIKAN WARGA YANG RUMAHNYA DIGUSUR/KARENA SUDAH MENJADI TANGGUNGJAWAB PEMERINTAH KOTA KUPANG//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

BPOM KUPANG MUSNAHKAN PRODUK KADALUARSA

SIANG TADI DI BALAI PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN BPOM KUPANG YANG DIPIMPIN LANGSUNG KEPALA BPOM KUPANG I NYOMAN SUMASADA MELAKUKAN PENGAWASAN MAKANAN YANG DIJUAL DI PASARAN TERUTAMA SUPERMARKET DI KOTA KUPANG/HAL INI TERKAIT DENGAN KEMUNGKINAN ADANYA PENJUALAN PRODUK MAKANAN YANG SUDAH LEWAT MASA BERLAKUNYA ATAU KADALUARSA//

I NYOMAN KEPADA WARTAWAN MENGATAKAN/OPERASI INI SEBAGAI BENTUK PENGAWASAN PIHAK BPOM KUPANG/DEMI MENGHINDARI ADANYA PENJUALAN MAKANAN KADALUARSA KEPADA MASYARAKAT SEBAGAI KONSUMEN/SEHINNGGA HAL INI DILAKUKAN SEBAGAI BENTUK ANTISIPASI AWAL//

I NYOMAN MENJELASKAN/DALAM OPERASI INI PIHAKNYA BERHASIL MENGAMANKAN BEBERAPA PRODUK YANG SAAT INI SUDAH BEREDAR DI PASARAN KOTA KUPANG/ PRODUK TERSEBUT DIANTARANYA ADALAH OBAT TRADISIONAL/KOSMETIK SERTA BAHAN MAKANAN LAINNYA//PRODUK YANG DISITA TERSEBUT BERADA DI 37 TOKO SERTA SWALAYAN DI KOTA KUPANG//

MENURUT INYOMAN / TUJUAN DILAKSANAKANNYA OPERASI INI ADALAH SELAIN MEMBERIKAN RASA AMAN KEPADA KONSUMEN / AGAR PRODUK YANG DIBELI HARUS MEMILIKI LABEL YANG DIAKUI DARI SEGI KESEHATANNYA / SEHINGGA TIDAK TERJADI KASUS / AKIBAT WARGA MENGKONSUMSI MAKANAN KADALWARSA //

I NYOMAN MENAMBAHKAN/DALAM OPERASI/ BARANG YANG TIDAK MEMILIKI LABEL SERTA SUDAH KADALUARSA/ PEMILIK TOKO ATAU SWALAYAN DIPANGGIL DAN DIBERIKAN PENJELASAN/ PEMILIKNYA JUGA MEMBUAT PERNYATAAN PENYERAHAN BARANG KADALUARSA YANG DISITA/ KEMUDIAN DIBAWA KE BPOM KUPANG UNTUK DIMUSNAHKAN//

I NYOMAN BERHARAP/MASYARAKAT KOTA KUPANG DAN SEKITARNYA SEBAGAI KONSUMEN SERTA PEMILIK TOKO/SWALAYAN DAN RUKO/DALAM MENJUAL ATAU MEMBELI BARANG SEBAGAI KEBUTUHAN/ SEBAIKNYA DILIHAT LABELNYA/SEBAIKNYA MEMILIH PRODUK YANG SUDAH TERNAMA DAN DIAKUI LEGALITASNYA OLEH DEPKES RI//MASYARAKATPUN DIHARAPKAN JIKA MENEMUKAN PRODUK YANG SUDAH MELEWATI BATAS WAKTU PENGGUNAANNYA ATAU KADALUARSA/DIKEMBALIKAN ATAU DILAPORKAN KE BPOM KUPANG UNTUK DITINDAK LANJUTI//

DEMIKIAN RUSDY MAGA REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

DANA PNPM MANDIRI 2009 UNTUK 27 KECAMATAN

KEPALA BPMPP KABUPATEN KUPANG YOHANIS LAK'APU DI RUANG KERJANYA SIANG TADI SAAT DIKONFIRMASI TERKAIT PEMBAGIAN DANA PNPM MANDIRI KABUPATEN KUPANBG MENGATAKAN/ PEMBAGIAN DANA PNPM MANDIRI TAHUN 2009 INI/ DIBERIKAN KEPADA 27 KECAMATAN DARI TOTAL 30 KECAMATAN DI KABUPATEN KUPANG//

MENURUT LAK'APU/3 KECAMATAN TIDAK MENDAPATKAN BANTUAN TERSEBUT KARENA KE-3 KECAMATAN TERSEBUT SUDAH MENDAPAT BANTUAN PROGRAM PENGEMBANGAN INFRASTRUKTUR PEDESAAN ATAU PPIP YANG DIKELOLA DINAS PU KABUPATEN KUPANG/SEHINGGA BANTUAN DANA PNPM INI TIDAK BISA DIBERIKAN DEMI MENGHINDARI TUMPANG TINDIH BANTUAN YANG DISALURKAN//

LAK'APU MENJELASKAN/ KE-3 KECAMATAN YANG TIDAK MENDAPATKAN DANA PNPM MANDIRI KARENA SUDAH MENDAPATKAN DANA PPIP ADALAH KECAMATAN NEKAMESE/TAEBENU DAN SABU LIAE/KE-3 KECAMATAN INI/USULAN UNTUK MENDAPATKAN DANA PNPM MANDIRI TIDAK DIAKOMODIR KARENA SUDAH MENDAPAT BANTUAN LEWAT PROGRAM PPIP//

LAK'APU MENAMBAHKAN/DANA PNPM MANDIRI INI AKAN DIGUNAKAN UNTUK MEMBIAYAI FISIK KESEHATAN DAN PENDIDIKAN/USAHA EKONOMI PRODUKTIF ATAU UEP SERTA SIMPAN PINJAM PEREMPUAN ATAU SPP/KARENA DINILAI BEBERAPA PROGRAM INI/BISA MENGATASI PERSOALAN SEPERTI ADANYA LAPANGAN KERJA DI DESA SERTA BISA MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKAT MASING-MASING DESA MELALUI SIMPAN PINJAM//PIHAK BPMPP KABUPATEN KUPANG HANYA SEBATAS MEMPROSES ADMINISTRASI SEDANGKAN DANANYA DITRANSFER LANGSUNG KE MASING-MASING REKENING UNIT PENGELOLA KEUANGAN ATAU UPK YANG SUDAH DIBENTUK DI TINGKAT KECAMATAN//

LAK'APU BERHARAP/AGAR DALAM PENGELOLAAN DANA INI/HARUS BENAR-BENAR TRANSPARAN/DEMI MENGHINDARI HAL YANG TIDAK DIINGINKAN/KARENA ITU JIKA DITEMUKAN PERSOALAN DI LAPANGAN DIHARAPKAN UPK BISA BERKOORDINASI DENGAN PENANGGUNGJAWAB OPERASIONAL KEGIATAN ATAU PJOK DI TINGKAT KECAMATAN/UNTUK SEGERA MENYELESAIKAN SEGALA BENTUK PERSOALAN YANG DIHADAPI//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

TIM PENANGGULANGAN BENCANA NASIONAL BESOK BERKUNJUG KE DESA TOLNAKU

ASITEN II KABUPATEN KUPANG MUHAMAD SYAHRUN NURAWI KEPADA WARTAWAN DI RUANG KERJANYA SIANG TADI MENGATAKAN/SESUAI RENCANA BESOK RABU 2 SEPTEMBER 2009 TIM PENAGGULANGAN BENCANA NASIONAL AKAN BERKUNNJUNG KE DESA TOLNAKU UNTUK MELIHAT SECARA DEKAT BENCANA LONGSORAN DI WILAYAH TERSEBUT//

MENURUT NURAWI/KEDATANGAN TIM INI/MERUPAKAN LANGKAH MAJU DARI UPAYA PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG/DALAM MENGATASI PERSOALAN YANG DIHADAPI MASYARAKAT DESA TOLKANU/ KARENA BENCANA TANAH LONGSOR YANG DIHADAPI 32 KK DI DESA TOLNAKU TERPAKSA KEHILANGAN TEMPAT TINGGALNYA//

NURAWI MENAMBAHKAN/TIM INI AKAN MELIHAT SECARA LANGSUNG KONDISI YANG DIHADADPI 32 KK SAAT INI/DAN HASIL YANG DIPEROLEH AKAN DISAMPAIKAN KE TIM PENAGGULANGAN BENCANA NASIONAL DI JAKARTA UNTUK DITINDAK LANJUTI//

NURAWI MENGUNGKAPKAN/BIASANYA SESUDAH MELAKUKAN KAJIAN DI LAPANGAN/TIM TERSEBUT AKAN MEREKOMENDASIKAN AGAR SEGERA DIBERIKAN BANTUAN KEPADA WARGA YANG TERKENA BENCANA//

NURAWI BERHARAP/KAJIAN YANG DIAMBIL TIM TERSEBUT SECEPATNYA DIPROSES/MENGINGAT KONDISI DI NTT/SEBENTAR LAGI AKAN MASUK PADA MUSIM PENGHUJAN YANG TENTUNYA AKAN SEDIKIT MENGGANGGU AKTIFITAS WARGA//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

BESOK 54 ANGGOTA DPRD PROVINSI NTT DILANTIK

BESOK 54 ANGGOTA DPRD PROVINSI NTT TERPILIH PERIODE 2009-2014 AKAN DILANTIK OLEH KETUA PENGADILAN TINGGI KUPANG YANG DISAKSIKAN LANGSUNG OLEH GUBERNUR NTT DAN WAKIL GUBERNUR NTT//
PELANTIKAN AKAN DIGELAR SESUAI DENGAN KEPUTUSAN MENTERI DALAM NEGERI TANGGAL 27 AGUSTUS NOMOR 161 TITIK 53 GARIS DATAR 592 TAHUN 2009//

DALAM PELANTIKAN INI/ YANG BERWAJAH BARU 42 ORANG DAN BERWAJAH LAMA 12 ORANG YANG SIAP MENDUDUKI KURSI PANAS DI LEMBAGA LEGISLATIF/YAITU HENDRIK RAWAMBAKU DARI DAERAH PEMILIHAN NTT 4 PARTAI GOLKAR/PAULUS MOA DAERAH PEMILIHAN NTT 6 PARTAI GOLKAR/NELSON OBED MATARA DAERAH PEMILIHAN NTT 1 PARTAI PDIP/EMILIA JULIANA NOMLENI DAERAH PEMILIHAN NTT 3 PARTAI PDIP/UMBU DETA DAEARAH PEMILIHAN NTT 4 PARTAI PDIP/ PATA VINSENSIUS DAERAH PEMILIHAN NTT 5 PARTAI PDIP/DAN BLASIN KRISTOFORUS DAERAH PEMILIHAN NTT 6 PARTAI PDIP//
SEMENTARA YANG LAIN YAITU KORNELS SOI DAERAH PEMILIHAN NTT 6 PARTAI PDIP/VIKTOR MADO WATUN DAERAH PEMILIHAN NTT 7 PARTAI PDIP/ ANSELMUS TALLO DAERAH PEMILIHAN NTT 2 PARTAI DEMOKRAT/ARMINDO SOARE MARIANO DAERAH PEMILIHAN NTT 2 PARTAI GERINDRA/SERTA TRISNA LILYANI DANO DAERAH PEMILIHAN NTT 7 PARTAI PKS//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

TAMBANG EMAS DI BATU GOSOK DALAM TAHAP EKSPLORASI

TERKAIT TAMBANG EMAS DI BATU GOSOK YANG MEMBUAT MASYARAKAT MEPERTANYAKAN AMDALNYA/TERNYATA MASIH DALAM TAHAP EKSPLORASI ATAU PENELITIAN /SEHINGGA UNTUK SEMENTARA BELUM ADA AMDAL//

KEPALA DINAS PERTAMBANGAN PROVINSI NTT BRIA YOHANES PAGI TADI MENGATAKAN/ UNTUK SEMENTARA TAMBANG DI BATU GOSOK BELUM ADA AMDAL/SEBAB MASIH DALAM TAHAP EKSPLORASI ATAU PENELITIAN/DAN BELUM ADANYA DAMPAK KERUSAKAN LINGKUNGAN SEKITAR TAMBANG TERSEBUT/SERTA BELUM TERJADINYA PENCEMARAN LINGKUNGAN DI SEKITARNYA//

MENURUT BRIA/APABILA PENELITIAN YANG DILAKUKAN PERUSAHAAN TERDAPAT KANDUNGAN MINERAL ATAU BERNILAI EKONOMIS DALAM STUDI KELAYAKAN/JIKA EKONOMIS BARU MASUK TINGKAT BERIKUT YAITU DIREKOMONDASI KE TINGKAT EKSPLORASI/YANG MERUJUK SESUAI UNDANG-UNDANG 1167 YANG MENGATUR TENTANG EKSPLOTASI//

BRIA MENGUNGKAPKAN/UNDANG-UNDANG YANG MENGATUR EKSPLOTASI YAITU UNDANG UNDANG 1167 /DAN UNDANG-UNDANG NOMOR 4 TAHUN 2009 YAITU TENTANG IZIN OPERASI/SEHINGGA UNTUK SEMENTARA BELUM DAPAT DIKETAHUI POTENSI TAMBANG MEMILIKI NILAI EKONOMIS ATAU TIDAK/DENGAN DEMIKIAN AMDAL BELUM DIBUTUHKAN//

BRIA MENAMBAHKAN/ADANYA AMDAL PADA SAAT HASIL PENELITIANNYA BERNILAI EKONOMIS ATAU TIDAK /SEHINGGA JIKA EKONOMIS/MAKA MASUK TAHAP EKSPLOTASI BARU BOLEH ADA AMDAL/DAN JIKA TIDAK BERNILAI EKONOMIS UNTUK APA AMDAL TERSEBUT/HAL INI AKAN MENYEBABKAN KERUGIAN//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON SAHABAT FM MELAPORKAN///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM