Sabtu, Maret 27, 2010

PMI NTT HARUS KEMBANGKAN PROGRAM BARU

PALANG MERAH INDONESIA ATAU PMI NTT HARUS MENGEMBANGKAN PROGRAM BARU DARI TUGAS POKOK DALAM MENGATASI MASALAH YANG DIHADAPI DI DAERAH TERSEBUT//

KETUA UMUM PMI HAJI JUSUF KALLA PAGI TADI (27/03/2010) SAAT MELAKUKAN PENINJAUAN KE UTDC PMI KOTA KUPANG MENGATAKAN/ TUGAS POKOK PMI ADA TIGA YAITU MELAKUKAN DONOR DARAH DAN TRANSFUSI DARAH/ MENGATASI MASALAH BENCANA/ SERTA KESEHATAN DAN SOSIAL// TAPI TUGAS INI TIDAK TERLALU DIJALANKAN/ SEHINGGA BANYAK MASALAH YANG TERJADI/ MAKA DIPERLUKAN PENGEMBANGAN PROGRAM BARU//

MENURUT KALLA/ PROGRAM BARU YANG HARUS DIKEMBANGKAN YAITU DENGAN MELIHAT KONDISI YANG DIHADAPI DI DAERAH INI/YAITU MASALAH KETAHANAN PANGAN YANG TERJADI DI NTT//

KALLA MENGUNGKAPKAN/ MASALAH KETAHANAN PANGAN YANG TERJADI DI DAERAH INI/ MENGAKIBATKAN TERJADINYA GIZI BURUK/ SEHINGGA DALAM MENGATASI MASALAH INI/ MAKA PMI HARUS KEMBANGKAN PROGRAM BARU DENGAN GERAKAN MENANAM JENIS TANAMAN YANG DISESUAIKAN DENGAN KONDISI TANAH DAN MUSIM DI NTT//

KALLA MENJELASKAN/ TANAMAN YANG PERLU DIKEMBANGKAN DALAM MENGATASI MASALAH KETAHANAN PANGAN INI/ SEPERTI ANAKAN SUKUN YANG DIBAGIKANNYA PADA SAAT MASIH MENJABAT MENGKOKESRA/ SEBAB ANAKAN SUKUN INI YANG PALING COCOK HIDUP DENGAN KEADAAN DI NTT//

KALLA MENAMBAHKAN/ PENGEMBANGAN PROGRAM BARU INI/ ADALAH SALAH SATU LANGKAH YANG HARUS DIBUAT OLEH PMI DALAM MENGATASI MASALAH DI NTT/ SEHINGGA JANGAN TUNGGU SAAT BENCANA ATAU ULANG TAHUN PMI BARU DILAKUKAN DONOR DARAH//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

PMI HARUS TINGKATKAN PELATIHAN BAGI RELAWAN UNTUK ATASI BENCANA

KETUA UMUM PMI HAJI JUSUF KALLA PAGI TADI (27/03/2010) SAAT MELAKUKAN RAMAH TAMAH DENGAN PENGURUS DAERAH/ STAF PMI NTT DAN CABANG PMI KOTA KUPANG DAN SE-KABUPATEN DI NTT/ DI MARKAS DAERAH PMI NTT MENGATAKAN/ PENINGKATAN PELATIHAN BAGI RELAWAN DALAM MENGATASI BENCANA TIDAK HANYA SEKEDAR DIBERIKAN/ TAPI HARUS ADA FOKUSNYA//

MENURUT KALLA/ SELAIN PENINGKATAN PELATIHAN INI/ PERLU JUGA ADA KERJA SAMA ATAU HUBUNGAN YANG BAIK ANTARA PMI DAERAH DAN CABANG/ KARENA SANGAT PENTING DEMI MENJAGA PERSATUAN PMI//

KALLA MENGUNGKAPKAN/ SEDANGKAN SOAL KANTOR PMI TIDAK PERLU TERLALU MEGAH/ SEBAB WALAUPUN SEDERHANA YANG PENTING EFEKTIF/ KARENA KANTOR PMI INI TIDAK TERLALU BANYAK MENGURUS ADMINISTRASI/ TAPI KEGIATAN YANG PENTING ADALAH MENCATAT BERAPA BANYAK RELAWAN/ SERTA BERAPA BANYAK KEMAMPUAN MENGENDALIKAN BENCANA//

KALLA MENAMBAHKAN/ MENYANGKUT KEGIATAN POKOK PMI INI HARUS DIKERJAKAN/ SEBAB ITU MERUPAKAN SUATU PEKERJAAN RELAWAN YANG AMAL/ SEHINGGA PERLU ADANYA HUBUNGAN KESATUAN YANG ERAT ANTARA DAERAH DAN CABANG DALAM MENGATASI MASALAH BENCANA DI DAERAH ITU//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

58 TKI BERHASIL DIGAGALKAN BP3PJTKI DI PELABUHAN TENAU

BP3PJTKI BERHASIL MENGAGALKAN 58 TKI ASAL KABUPATEN BELU DI PELABUHAN TENAU KUPANG SEKITAR JAM 7 MALAM/ JUMAT(26/03/2010) YANG DIREKRUT PT BAGOES BERSAUADARA YANG BERPUSAT DI ENDE/ UNTUK DIBERANGKATKAN KE MALAYSIA MENGGUNAKAN KAPAL BUKIT SI GUNTANG//

TKI YANG DIGAGALKAN TERSEBUT LANGSUNG DIBAWA KEMBALI DARI PELABUHAN TENAU KE TEMPAT PENAMPUNGAN SEORANG WARGA DI KELAPA LIMA UNTUK SELANJUTNYA DIBAWA KE POLRESTA KUPANG//

GAGALNYA KEBERANGKATAN PARA TKI OLEH BP3PJTKI DI PELABUHAN TENAU KUPANG/ KARENA TIDAK MEMILIKI DOKUMEN YANG LENGKAP DIANTARANYA JOB ORDER DAN SURAT IZIN PENYERAHAN ATAU SIP/ SEHINGGA PARA TKI INI DIGAGALKAN KEBERANGKATANYA//

SALAH SEORANG TKI YANG TERMASUK DALAM 58 ORANG TERSEBUT WILFRIDUS LAKABILI ASAL DESA HAIKESAK KABUPATEN BELU PAGI TADI (27/03/2010) MENGATAKAN/ DIRINYA DIREKRUT DAN AKAN DIPEKERJAKAN DI PABRIK/ TAPI NAMA PABRIK TERSEBUT TIDAK DIKETAHUI OLEHNYA//

MENURUT WILFRIDUS/ PERUSAHAAN YANG MEREKRUTNYA INI/ MENGIMING-IMING GAJI YANG CUKUP BAGUS/ SEHINGGA DIRINYA TERGIUR UNTUK BEKERJA DI MALAYSIA MELALUI PERUSAHAAN TERSEBUT//

WILFRIDUS MENAMBAHKAN/TERKAIT ADMINISTARSI/ DIRINYA TIDAK MENGETAHUI/ DIA HANYA DISURUH SIAP BERANGKAT UNTUK DIPEKERJAKAN PADA PERUSAHAAN DI MALAYSIA//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

TABRAKAN BERUNTUN LIMA TURIS BELANDA BATALKAN PERJALANAN

TABRAKAN BERUNTUN YANG TERJADI DI KM 23 JALAN TIMOR RAYA MENGAKIBAT LIMA ORANG TURIS ASAL BELANDA MENUNDA PERJALANANNYA KE ATAMBUA KABUPATEN BELU//

PERISTIWA INI TERJADI SEKITAR JAM DUA LEWAT 55 MENIT/ JUMAT SIANG (26/3/10)/ TEPAT DI DEPAN KANTOR DESA TUAPUKAN/ KECAMATAN KUPANG TIMUR KABUPATEN KUPANG/ DIMANA EMPAT MOBIL MENGALAMI RUSAK CUKUP PARAH//

EMPAT MOBIL TERSEBUT YAITU SEBUAH MOBIL MIKROLET/ AMBULANCE/ TRUK BESAR DAN MOBIL TRAVEL YANG MENGANGKUT PARA TURIS TERSEBUT/ MENGALAMI KERUSAKAN PADA BAGIAN BEMPER DEPAN DAN PINTU SAMPING KANAN//

TERKAIT KEJADIAN INI/MAKA EMPAT MOBIL DAN SOPIRNYA LANGSUNG DIBAWA KE POLRES LANTAS KUPANG/ UNTUK DIMINTAI KETERANGAN OLEH PIHAK POLRES LANTAS KUPANG//

DALAM TABRAKAN BERUNTUN TERSEBUT TIDAK ADA KORBAN JIWA/ HANYA SEORANG TURIS ALAMI LUKA LECET DI BAGIAN MUKA//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM