Selasa, Agustus 19, 2008

SEPUTAR PILKADA NTT : 9.854 PEMILIH TIDAK COBLOS DI NAGEKEO

Sesuai hasil perhitungan suara sementara Pilkada Nagekeo menggunakan sistem perhitungan suara cepat, jumlah pemilih yang tidak ikut mencoblos mencapai 9.854 pemilih dari total pemilih sebanyak 76.158 pemilih.



Sementara jumlah suara sah dalam perhitungan suara sebanyak 64.507, sedangkan sisanya suara tidak sah. Dari perhitungan itu paket Halus (Drs. Johanes Samping Aoh- Drs. Paulus Kadju) memperoleh suara 21.718 atau 34 persen, dikuti paket Fifa (Servas Podhi-Frans Ere Tonga) sebanyak 14.198 (22 persen), di posisi ketiga paket Oke (Yohanes Don Bosco-Theofilus Woghe) dengan perolehan suara 12.037 (18 persen) diikuti paket Lukas-Bruno dengan perolehan 10.217 suara (16 persen)dan di urutan terakhir yakni paket Alfa (Aloysius Dando-Firmus Mudhu Dengi) dengan perolehan suara 6.337 (10 persen).





Ketua KPUD Ngada selaku penyelenggara Pilkada Nagekeo, Yosafat Koli di Sekretariat KPUD Ngada di Danga-Mbay, Selasa (12/8) siang mengatakan, perhitungan suara dengan sistem perhitungan cepat sudah selesai dilakukan, namun hasil perhitungan ini masih merupakan perhitungan sementara, sehingga belum bisa dipastikan paket mana yang menang dalam pilkada Nagekeo.


Sumber : Biro Humas Setda Provinsi NTT

WWW.NTTPROV.GO.ID

DUGAAN PENYIMPANGAN BERAS RASKIN BPD ADUKAN KADES PAKUBAUN

DUA ANGGOTA BADAN PERMUSYAWARATAN DESA ATAU B-P-D / MASING-MASING MANASON SAMAU DAN MICHAEL NUBATONIS SIANG TADI MENDATANGI D-P-R-D KABUPATEN KUPANG / MENGADUKAN ULAH KEPALA DESA PAKU BAUN / KECAMATAN AMARASI TIMUR / MARKUS NAMAH TERKAIT PEMBAGIAN BERAS RASKIN //


MANASON MENJELASKAN / JUMLAH KEPALA KELUARGA PENERIMA BERAS RASKIN DI WILAYAH TERSEBUT SEBANYAK 622 K-K / BERAS YANG DISALURKAN DARI BULOG N-T-T SEBANYAK 23 TON 160 KILOGRAM / dan MASING-MASING K-K MENDAPAT 35 KILOGRAM //


MENURUT MANASON / JIKA PER K-K MENDAPAT 35 KILOGRAM MAKA TOTAL BERAS YANG DITERIMA MASYARAKAT PAKUBAUN SEBESAR 21 TON 770 KILOGRAM / SEHINGGA KUAT DUGAAN MASIH ADA PENYIMPANGAN BERAS OLEH KEPALA DESA / KARNA BERAS YANG DISALURKAN MASIH TERSISA 1 TON 390 KILOGRAM //


MANASON MENAMBAHKAN / D-P-R-D KABUPATEN KUPANG SEGERA MENYIKAPI PERSOALAN INI / KARNA HAL YANG SAMA / SERING DILAKUKAN KEPALA DESA / SEJAK DIRINYA MENJADI KEPALA DESA PAKUBAUN SELAMA INI //


SEMENTARA SALAH SATU ANGGOTA KOMISI B D-P-R-D KABUPATEN KUPANG / YESKIEL DETAN DI RUANG RAPAT DEWAN MENGATAKAN / DIRINYA SANGAT MERESPON PENGADUAN MASYARAKAT / KARNA SELAMA INI MASYARAKAT SEBAGAI KONTROL PUBLIK TERHADAP PEMERINTAH //



MENURUT DETAN / KOMISI C DALAM WAKKTU DEKAT AKAN MEMANGGIL KEPALA DESA PAKU BAUN UNTUK SEGERA MENGKLARIFIKASI PERSOALAN INI / SEHINGGA TIDAK BERKEPANJANGAN //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///



KADIS CATATAN SILPIL DAN KEPENDUDUKAN KABUPATEN KUPANG BANTAH PERSULIT PEMBUATAN KTP

PAGI TADI DIKANTOR BUPATI KUPANG / KEPALA DINAS CATATAN SIPIL DAN KEPENDUDUKAN KABUPATEN KUPANG / WILHELMUS LENGGU / MENGATAKAN / PIHAKNYA TIDAK AKAN MEMPROSES K-T-P JIKA SEGALA PERSYARATAN TIDAK DILENGKAPI //


LENGGU MENGUNGKAPKAN / DIRINYA BEBERAPA WAKTU LALU DITEMUI BEBERAPA CALON BUPATI KUPANG DARI JALUR INDEPENDEN / UNTUK MEMBUAT K-T-P BAGI PENDUKUNGNYA //


MENURUT LENGGU / DIRINYA AKAN MEMPROSES K-T-P YANG DIBERIKAN BAKAL CALON / DENGAN KETENTUAN HARUS MELENGKAPI PERSYARATAN YANG ADA DI DINAS KEPENDUDUKAN / ANTARA LAIN / FORMULIR DI TANDA TANGANI OLEH KEPALA DESA ATAU LURAH / DAN MEMBAYAR UANG ADMINISTRASI/ KARNA SEMUA PERSYARATAN SUDAH DI ATUR DALAM PERDA KABUPATEN KUPANG //

LENGGU MENAMBAHKAN / TIDAK BENAR SEPERTI YANG DIADUKAN PARA CALON BUPATI / BAHWA DINAS KEPENDUDUKAN MEMPERSULIT PEMBUATAN K-T-P MASYARAKAT PENDUKUNGNYA //


DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

PEMKOT KUPANG AKAN BANGUN ASRAMA UNTUK PASKIBRAKA

WALIKOTA KUPANG/ DANIEL ADOE / PAGI TADI MEMBERIKAN PENGARAHAN KEPADA ANGGOTA PENGAWAL PASKIBRAKA TAHUN 2008 / DI RUANG RAPAT UTAMA KANTOR WALIKOTA KAPANG // ACARA INI DIHADIRI OLEH 70 PASKIBRAKA / 3 PENGAWAS PASKIBRAKA DAN 3 PELATIH PASKIBRAKA //


DALAM SAMBUTANNYA / DANIEL ADOE MENGATAKAN / PASKIBRAKA ADALAH TUGAS NEGARA / DAN TIDAK SEMUA BISA MENDAPATKAN KESEMPATAN INI //


MENURUT DANIEL ADOE / SAAT UPACARA 17 AGUSTUS / ANGGOTA PASKIBRAKA SUDAH MEMBERIKAN YANG TERBAIK / KARNA ITU PEMERINTAH KOTA AKAN MEMBERIKAN BONUS UANG KEPADA MASING- MASING ANGGOTA / PENGAWAS SERTA PELATIH PASKIBRAKA SEBESAR 500 RIBU RUPIAH //


SELAIN ITU / MENURUT DANIEL ADOE / PEMERINTAH KOTA AKAN MEMBANGUN ASRAMA KHUSUS / UNTUK PELATIHAN ANGGOTA PASKIBRAKA ///

DEMIKIAN PUTU MORTIAWAN REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN



5 CALON PRAJA STPDN MINTA RESTU WALIKOTA KUPANG

SEKRETARIS BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KOTA KUPANG / ALIS SIOKAIN / SIANG TADI DIRUANG KERJANYA MENGATAKAN / 67 CALON PRAJA S-T-P-D-N- / SUDAH MELALUI UJIAN PANTOHIR TINGKAT PROPINSI PAGI TADI / DAN HASILNYA 5 CALON PRAJA S-T-P-D-N YANG LULUS //


MENURUT SIOKAIN / SIANG TADI KE 5 CALON PRAJA S-T-P-D-N / BERTEMU WALIKOTA KUPANG / UNTUK MEMINTA DUKUNGAN DAN RESTU //


SIOKAIN MENJELASKAN / KE 5 CALON PRAJA S-T-P-D-N ADALAH / FREDERIKUS DAENG ASAL ATAMBUA / ALEXANDER DALLA ASAL KUPANG / HENDRI SAMPE LIMBONG ASAL KUPANG / ADRIAN AMOS PAH ASAL KUPANG / DAN DEWI TIARA ASAL KUPANG //



MENURUT SIOKAIN / PADA 21 AGUSTUS MENDATANG / 5 CALON PRAJA AKAN BERANGKAT KE JATINANGOR / UNTUK MENGIKUTI UJIAN TERAKHIR ///

DEMIKIAN PUTU MORTIAWAN REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN


PEMDA KABUPATEN KUPANG HARUS BERANI PUTUSKAN ADHI KARYA

KETUA KOMISI C D-P-R-D KABUPATEN KUPANG JUSUF DON LADO / SIANG TADI DIRUANG RAPAT DEWAN MENGATAKAN / PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG HARUS BERANI MELAKUKAN PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA DENGAN P-T ADHIKARYA JANGAN HANYA SEBATAS BICARA //



LADO MENJELASKAN / TIDAK MUNGKIN P-T ADHIKARYA AKAN MENGEJAR KETERTINGGALANNYA DALAM MELAKUKAN 20 PAKET PROYEK KABUPATEN KUPANG DI OELMASI / KARNA WAKTU SESUAI KONTRAK KERJA YANG ADA BULAN SEPTEMBER 2008 P-T ADIKARYA SUDAH MENYELESAIKAN 20 PAKET PROYEK TERSEBUT //


LADO MENAMBAHKAN / PIHAKNYA SUDAH MELAKUKAN PERTEMUAN DENGAN KOnTRAKTOR DAN MASING-MASING satuan kerja BEBERAPA WAKTU LALU / DAN TELAH DISEPAKATI UNTUK MENYELESAIKAN PERSOALAN INI DIKEMBALIKAN KEPADA SATKER MASING-MASING UNTUK MELAKUKAN EVALUASI KERJA P-T ADHIKARYA SUDAH SEJAUH MANA / KEMUDIAN DILAPORKAN KE KOMSI C PADA L-K-P-J KABUPATEN KUPANG MENDATANG //


LADO MENGUNGKAPKAN / P-T ADHI KARYA AKAN DIPANGGIL SETELAH SELESAI L-K-P-J KABUPATEN KUPANG / KARNA DENGAn WAKTU YANG TERSISSA P-T ADHI KARYA TIDAK AKAN MENGEJAR KETERTINGGALANNYA / JIKA p-t ADIKARYA DIBERIKAN ADENDUM PERPANJANGAN WAKTU MAKA HARUS DIPERHATIKAN SECARA BENAR PERSYARATAN ADDENDUM YANG NANTINYA DIBERIKAN OLEH PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG DAN SATKER //


LADO BERHARAP / P-T ADHIKARYA SEBAIKNYA DI P-H-K/ KARNA KEADAAN PROYEK DILAPANGAN TIDAK MEMUNGKINKAN BISA TERSELESAIKAN / HANYA MUJIZAT YANG BISA MENYELESAIKAN / SEHINGGA JIKA TERJADI P-H-K P-T ADHI KARYA HARUS DIADUKAN KE PIHAK YANG BERWENANG SESUAI KEPRES YANG BERLAKU //


SEMENTARA ITU SALAH SATU STAF P-T ADHI KARYA KUPANG/ HIDAYAT SEUSAI MENGIKUTI RAPAT DENGAN PeMERINTAH KABUPATEN KUPANG/ DI KANTOR BUPATI SIANG TADI TIDAK MAU DI KOnFirMASI MENGENAI MASALAH ini //


BUPATI KUPANG / IBHRAHIM AGUSTINUS MEDAH/ SAAT DI KOnFiRMASI MENGENAI PENAMBAHAN WAKTU PELAKSANAAN PROYEK 20 PAKET DI KABUPATEN KUPANG TIDAK MEMBERIKAN KOMENTAR//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

AKIBAT ABRASI 4 TOKO DI KUPANG AMBRUK

4 TOKO AMBRUK AKIBAT ABRASI / DIJALAN SILIWANGI / KELURAHAN L-L-B-K ATAU LAI LAI BES KOPAN / KECAMATAN KELAPA LIMA //


CAMAT KELAPA LIMA / NOCE NUS SAAT AKAN MENINJAU TEMPAT KEJADIAN MENGATAKAN / PERISTIWA INI TERJADI PADA HARI SELASA / JAM 3 PAGI TADI //


MENURUT NOCE NUS / PERISTIWA INI TIDAK MENIMBULKAN KORBAN JIWA / DAN LUKA / KARNA PERISTIWA TERSEBUT TERJADI / SAAT MALAM HARI / DAN TIDAK ADA PEGAWAI ATAUPUN PENJAGA YANG TIDUR DI TOKO //


NOCE NUS MENJELASKAN / SEJAK PAGI TADI / POLSEK KELAPA LIMA SUDAH MENUTUP AREA / DENGAN MENGGUNAKAN POLICE LINE / UNTUK MENCEGAH TERJADINYA PENJARAHAN //


UNTUK MENGETAHUI BERAPA KERUGIAN MATERIAL AKIBAT PERISTIWA INI / NOCE MENGATAKAN / PIHAK TATA KOTA DAN DINAS KIMPRASWIL KOTA KUPANG AKAN BERKOORDINASI / DAN BESOK DIHARAPKAN SUDAH DIPEROLEH DATA //



NOCE MENGHIMBAU / AGAR MASYARAKAT JANGAN MENDEKATI AREA AMBRUKNYA TOKO TERSEBUT / KARNA MENURUT NOCE / TOKO TOKO DISEKITARNYA / JUGA BERPOTENSI AMBRUK DAN BERBAHAYA BAGI KESELAMATAN //


AKIBAT DARI PERISTIWA INI / MENURUT NOCE / WALIKOTA KUPANG / DANIEL ADOE / MERENCANAKAN UNTUK MEREKLAMASI DAERAH PESISIR PANTAI / DAN BERHARAP PARA PENGUSAHA MENDUKUNG RENCANA INI ///

DEMIKIAN PUTU MORTIAWAN REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM