Rabu, Juli 07, 2010

KORBAN BENCANA DI BELU MULAI KEHABISAN BAHAN MAKANAN

WARGA KORBAN BENCANA BANJIR BANDANG DI KOBALIMA TIMUR/ WILAYAH SELATAN KABUPATEN BELU/ PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR/ MULAI KESULITAN BAHAN MAKANAN//

PASALNYA/ PERSEDIAAN BERAS YANG DISALURKAN SEBELUMNYA MULAI HABIS/ SEHINGGA DUA KECAMATAN TERSEBUT SANGAT MEMBUTUHKAN TAMBAHAN BERAS//

HAL INI DIKATAKAN KEPALA DINAS SOSIAL TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KABUPATEN BELU ARNOLD BRIA SEOK/ YANG DIHUBUNGI WARTWANA MELALUI TELEPON SELULER DARI KUPANG RABU (07/07)//

MENURUT ARNOL/ DARI 5 WILAYAH KECAMATAN YANG TERSAPU BANJIR BANDANG/ WARGA DI DUA KECAMATAN YAITU KOBALIMA DAN KOBALIMA TIMUR YANG BERBATASAN DENGAN DISTRIK COVALIMA/ TIMOR LESTE/ SANGAT MEMBUTUHKAN TAMBAHAN BERAS SECEPATNYA//

ARNOL MENGUNGKAPKAN/ DI DUA KECAMATAN ITU/ UNTUK KECAMATAN KOBALIMA TERDAPAT 154 KEPALA KELUARGA (KK) ATAU 626 ORANG TERKENA BENCANA/ DAN DI KOBALIMA TIMUR SEBANYAK 34 KK ATAU 425 ORANG TERKENA BENCANA// WALAUPUN DI KECAMATAN LAKIN/ JUMLAH WARGA YANG TERKENA BENCANA LEBIH BANYAK/ TAPI KHUSUS KEBUTUHAN BERAS/ WARGA DI KOBALIMA DAN KOBALIMA TIMUR LEBIH MEMBUTUHKAN//

ARNOL MELANJUTKAN/ SEMENTARA DI KECAMATAN MALAKA TENGAH JUMLAH WARGA YANG TERKENA BENCANA MENCAPAI SERIBU 51 KK ATAU 5 RIBU 5 ORANG/ KECAMATAN WELIMAN SEBANYAK SERIBU 852 KK ATAU 5 RIBU 853 ORANG/ DAN DI KECAMATAN MALAKA BARAT SEBANYAK 760 KK ATAU 3 RIBU 668 ORANG// TOTAL WARGA YANG TERKENA BANJIR BANDANG DI LIMA KECAMATAN PADA 1 JULI LALU MENCAPAI 3 RIBU 852 KK ATAU 15 RIBU 576 ORANG//

ARNOL MENAMBAHKAN/ TAPI UNTUK KEBUTUHN BERAS YANG SANGAT DIBUTUHKAN HANYA PADA WARGA DI KECAMATAN KOBALIMA DAN KOBALIMA TIMUR// PADA BANTUAN DARURAT SEBELUMNYA/ HANYA BERLAKU SELAMA ENAM HARI/ SEHINGGA BANTUAN TAMBAHAN DIPERLUKAN SEGERA//

ARNOL BERHARAP/ BERAS CADANGAN DARI PEMERINTAH PUSAT YANG ADA DI TANGAN PEMERINTAH PROVINSI SEBANYAK 100 TON BISA DIMANFAATKAN UNTUK MEMBANTU KORBAN BENCANA DI BELU BAGIAN SELATAN//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

62 IMIGRAN GELAP BERHASIL DIAMANKAN POLAIR NTT

62 IMIGRAN GELAP ASAL AFGHANISTAN DAN IRAN BERHASIL DIAMANKAN POLISI PERAIRAN (POLAIR) KEPOLISIAN DAERAH (POLDA) NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) RABU (07/07) PAGI/ SETELAH PERAHU YANG MEREKA TUMPANGI MENGALAMI KERUSAKAN MESIN DAN TERAPUNG DI PERAIAN TANJUNG USU/ KABUPATEN KUPANG//

KEPALA POLAIR POLDA NTT KOMISARIS BESAR PURWOKO RABU (07/07) MENGATAKAN/ PARA IMIGRAN GELAP TERSEBUT DITEMUKAN NELAYAN YANG MELIHAT PERAHU TERAMPUNG// TAPI/ SETELAH DIDEKATI PERAHU TERSEBUT MENGANGKUT PARA IMIGRAN SEHINGGA LANGSUNG DILAPORKAN KE POLISI SETEMPAT//

MENURUT PURWOKO/ SETELAH PERAHU YANG DITUMPANGI IMIGRAN RUSAK/ NAKHODA DAN ANAK BUAH KAPAL BELUM DIKETAHUI IDENTITASNYA/ SEBAB MEREKA TELAH MELARIKAN DIRI DENGAN CARA BERENANG/ DENGAN MENINGGALKAN PARA IMIGRAN TERAPUNG DI LAUT SEBELUM DISELAMATKAN POLISI//

PURWOKO MELANJUTKAN/ PULUHAN IMIGRAN ITU DIEVAKUASI SEKITAR JAM 6 PAGI MENGGUNAKAN KAPAL PATROLI PINGUIN KE DERMAGA POLAIR SEBELUM DISERAHKAN KE PIHAK IMIGRASI// PARA IMIGRAN TERSEBUT TERDIRI DARI 57 PRIA/ EMPAT WANITA/ EMPAT ANAK DAN SEORANG BAYI//

PURWOKO MENAMBAHKAN/ SESUAI KETERANGAN SEMENTARA YANG DIHIMPUN/ PERAHU TERSEBUT BERLAYAR DARI PROBOLINGGO/ JAWA TIMUR// SEHINGGA MASIH DILAKUKAN PENYELIDIKIKAN TERHADAP PEMILIK PERAHU/ DAN MEMBURU AWAK PERAHU YANG MELARIKAN DIRI//

SEMENTARA ITU/ KEPALA DIVISI IMIGRASI KANTOR WILAYAH HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA (HAM) NTT RINDANG NAPITUPULU/ YANG DIKONFIRMASI SIANG TADI MENGATAKAN/ PARA IMIGRAN TERSEBUT TELAH DIAMANKAN DI RUMAH DETENSI IMIGRASI (RUDENIM)//

RIDANG MENAMBAHKAN/ TERJADI PENAMBAHAN 62 IMIGRAN TERSEBUT/ MAKA JUMLAH IMIGRAN YANG MENGHUNI RUDENIM SEBANYAK 146 ORANG/ DARI KAPASITAS SEBANYAK 60 ORANG// MENYANGKUT PARA IMIGRAN TERSEBUT RUDENIM SUDAH OVERLOAD SEHINGGA IMIGRAN TERSEBUT HARUS DIPINDAHKAN KE RUDENIM LAINNYA DI INDONESIA//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

GOLKAR OPTIMIS MENANG DI TTU DAN SARAI

PARTAI BERLAMBANG BERINGIN YAITU GOLONGAN KARYA (GOLKAR) MENGAKU BEROPTIMIS AKAN MENANG DALAM PEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH (PEMILU KADA) DI KABUPATEN TIMUR TENGAH UTARA (TTU) DAN SABU RAIJUA (SARAI)//

HAL INI DIKATAKAN KETUA DEWAN PIMPINAN DAERAH (DPD) PARTAI GOLKAR PROVINSI NTT IBRAHIM AGUSTINUS MEDAH/ RABU (07/07) DI KUPANG//

MENURUT MEDAH/ OPTIMIS MENANG INI TERKAIT DENGAN HASIL SURVEI PARA PASANGAN INI DENGAN TINGKAT ELEKTABILITAS TERATAS DENGAN 60 PERSEN DUKUNGAN MASYARAKAT/ SEHINGGA HAL TERSEBUT MERUPAKAN SEBUAH KEPERCAYAAN DARI MASYARAKAT BAGI PASANGAN-PASANGAN TERSEBUT/ DENGAN PASTI GOLKAR OPTIMIS MENANG DI DUA KABUPATEN //

MEDAH MELANJUTKAN/ DIRINYA BERHARAP HASILNYA SESUAI DENGAN HASIL SURVEI/ APALAGI HASIL SURVEINYA MENUNJUKKAN ANGKA YANG CUKUP SIGNIFIKAN// HAL INI DAPAT DIKETAHUI MELALUI HASILNYA PEMILU KADA DI KABUPATEN SUMBA TIMUR DAN MANGGARAI/ YANG SANGAT SIGNIFIKAN// WALAUPUN HANYA TIGA DAERAH/ YAITU NGADA/ MANGGARAI BARAT DAN SUMBA BARAT YANG HASILNYA PARTAI GOLKAR BERADA DI URUTAN KEDUA//

MEDAH MENAMBAHKAN/ UNTUK ITU TTU DAN SABU RAIJUA TERMASUK FLORES TIMUR PIHAKNYA TETAP YAKIN HASILNYA BAKAL MAKSIMAL/ OLEH KARENA ITU KITA TETAP BERHARAP SEMUA KADER BEKERJA MAKSIMAL//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM