Rabu, April 14, 2010

HARI INI SERTIJAB DANREM 161 WIRASAKTI KUPANG

BERTEMPAT DI LAPANGAN MAKOREM 161 WIRASAKTI KUPANG PAGI TADI (RABU 14/04/2010) BERLANGSUNG SERAH TERIMA JABATAN KOMANDAN KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG DARI PEJABAT LAMA KOLONEL INFANTERI DODY USODO HARGO KE PEJABAT BARU KOLONEL ARH I DEWA KETUT SIANGIAN//

PEJABAT LAMA DODY USODO HARGO AKAN MELANJUTKAN PENDIDIKANNYA DI LEMHANAS/ SEMENTARA DANREM YANG BARU SEBELUMNYA MENJABAT SEBAGAI ASREDAM V BRAWIJAYA//

UPACARA SERAH TERIMA TUGAS/ WEWENANG DAN TANGGUNGJAWAB JABATAN DANREM 161 WIRASAKTI INI DIPIMPIN PANGLIMA KOMANDO MILITER IX UDAYANA BRIGADIR JENDERAL TNI RAHMAT BUDIYANTO/ DIHADIRI MUSPIDA NTT/ UNDANGAN SERTA SELURUH PRAJURIT YANG ADA DI KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG //

PANDAM IX UDAYANA RAHMAT BUDIYANTO DALAM SAMBUTANYA MENGATAKAN/ KIRANYA DANREM YANG BARU DARI PENGALAMANNYA SEBAGAI ASREDAM V BRAWIJAYA/ MAMPU MENERUSKAN DAN MENJALANKAN SEGALA PROGRAM YANG SUDAH DIRINTIS PEJABAT LAMA/ BISA MENCARI TEROBOSAN BARU GUNA MENINGKATKAN KINERJA KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG DALAM MELAKSANAKAN TUGAS POKOKNYA//

MENURUT BUDIYANTO/ KEPERCAYAAN YANG DIBERIKAN PIMPINAN TNI KEPADA PEJABAT YANG BERTUGAS DI JAJARAN KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG INI/ DENGAN HARAPAN AGAR TUGAS DAN TANGGUNGJAWAB YANG DIBERI BISA DILAKSANAKAN DENGAN BAIK//

BUDIYANTO MENAMBAHKAN/ PERGANTIAN JABATAN SEPERTI INI/ ADALAH BAGIAN DARI UPAYA PEMBINAAN KARIER PERSONEL/ GUNA MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN PERWIRA YANG BERSANGKUTAN/ JUGA SEBAGAI UPAYA PEMBINAAN PENINGKATAN KINERJA SATUAN//

BUDIYANTO MENGAKUI/ NTT TERDIRI DARI PULAU-PULAU BESAR DAN KECIL DAN DIHUNI BERBAGAI ETNIS DAN BUDAYA// BERAGAM ETNIS DAN BUDAYA YANG ADA JIKA DIKELOLA DENGAN BAIK/ DAPAT MENINGKATKAN KETAHANAN NASIONAL DAERAH/ SEBALIKNYA JIKA TIDAK DIOPTIMALKAN DENGAN BAIK/ BISA MENIMBULKAN KONFLIK SUKU/ AGAMA DAN RAS ATAU SARA//

BUDIYANTO MENGUNGKAPKAN/ KONFLIK INI BISA SURUT/ APABILA PRAJURIT DI JAJARAN KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG/ BISA MENINGKATKAN DETEKSI DINI/ GUNA MENCEGAH HAL-HAL YANG TIDAK DIINGINKAN/ JIKA DITEMUKAN TINDAKAN BERNUANSA PRIMORDIALISME SECEPATNYA DIELIMINIR/ KARENA DIBIARKAN AKAN MENIMBULKAN KONFLIK MEMBAHAYAKAN/ INI MERUPAKAN SALAH SATU TUGAS KOREM DALAM PEMBERDAYAAN WILAYAH PERTAHANAN MATRA DARAT//

BUDIYANTO MENEGASKAN/ KONDISI SEPERTI INI MENUNTUT KESIAPAN SELURUH WARGA KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG UNTUK BISA MENCEGAH BERBAGAI GANGGUAN BAHKAN ANCAMAN TERHADAP KEDAULATAN NEGARA DAN KEUTUHAN WILAYAH/ MENGINGAT SECARA LANGSUNG WILAYAH KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG BERBATASAN LANGSUNG DENGAN NEGARA TIMOR LESTE//

BUDIYANTO MENGAKUI/ JIKA APA YANG DISAMPAIKAN DILAKSANAKAN SECARA BAIK/ TIDAK AKAN ADA PIHAK ATAU NEGARA LAIN/ MENGKLAIM WILAYAH NKRI SEBAGAI WILAYAHNYA//

BUDIYANTO BERHARAP/ KERJASAMA ANTARA KOREM 161 WIRASAKTI KUPANG DAN SELURUH KOMPONEN DI NTT YANG MEMBERIKAN DUKUNGAN TETAP TERJALIN DENGAN BAIK/ DALAM RANGKA MENCIPTAKAN STABILITAS KEAMANAN DI WILAYAH NTT//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM