Kamis, Maret 11, 2010

TIGA KOMODITI PERKEBUNAN JADI UNGGULAN NTT

PEMERINTAH PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR DAN PEMERINTAH PUSAT BERSEPAKAT UNTUK MENGEMBANGKAN TIGA KOMODITI HASIL PERKEBUNAN LOKAL JADI UNGGULAN NTT/DIMANA TIGA KOMODITI LOKAL INI /YAITU JAGUNG OLAHAN/ KAKAO OLAHAN/ DAN RUMPUT LAUT OLAHAN SEBAGAI KOMODITI UNGGULAN NTT//

KEPALA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN PROVINSI NTT/EDY ISMAIL PAGI KEMARIN (10/03/10) PADA ACARA RAKER DINAS DISPERINDAG DI HOTEL MAYA MENGATAKAN/ KESEPAKATAN INI DIAMBIL DALAM RAPAT KERJA KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN PERTENGAHAN BULAN FEBRUARI LALU DI JAKARTA/SEHINGA PEMERINTAH PUSAT DAN PEMERINTAH DAERAH/ BAIK PROVINSI MAUPUN KABUPATEN/KOTA /TERMASUK DUNIA USAHA AKAN MENGEMBANGKAN SECARA BERSAMA SAMA KETIGA KOMODITI TERSEBUT//

MENURUT ISMAIL/KOMODITI UNGGULAN PROVINSI NTT TERSEBUT AKAN DITETAPKAN MELALUI PERATURAN MENTERI PERINDUSTRIAN/SEHINGGA DIHARAPKAN KOMODITI JAGUNG OLAHAN/ KAKAO OLAHAN DAN PRODUK RUMPUT LAUT OLAHAN DITANGANI LINTAS KABUPATEN/KOTA/ NANTINYA AKAN FOKUS DALAM ASPEK PENDAMPINGAN SECARA BERKELANJUTAN//

ISMAIL MENAMBAHKAN/ SELAIN TIGA KOMODITI UNGGULAN PROVINSI/ TIDAK MENUTUP KEMUNGKINAN PEMBINAAN JUGA DILAKUKAN TERHADAP KOMODITI HASIL PERKEBUNAN LOKAL LAINNYA/ YANG JUGA MEMILIKI PELUANG PASAR YANG JELAS UNTUK DITANGANI SECARA TERPADU//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM