Rabu, Maret 31, 2010

KOTA KEFA DIGUYUR HUJAN SERTA ANGIN KENCANG

KOTA KEFAMENANU/ IBU KOTA KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA/ NUSA TENGGARA TIMUR/ SELASA KEMARIN (30/03/2010) JAM 3 SORE LEWAT 20 MENIT/ TERLIHAT SEPI/ TIDAK ADA KENDARAAN DAN PARA PEJALAN KAKI YANG MELINTAS DI JALAN RAYA/ KARENA DILANDA HUJAN YANG DISERTAI ANGIN KENCANG//

HUJAN YANG DISERTAI ANGIN KECANG YANG TERJADI INI/ MENGAKIBATKAN SEMUA KENDARAAN BAIK RODA DUA MAUPUN RODA EMPAT DAN PARA PEJALAN KAKI TERPAKSA HARUS BERLINDUNG DI SEPANJANG TEPI RUAS JALAN UNTUK MENGHINDARI KECELAKAAN/ DALAM KEJADIAN INI TIDAK ADA POHON YANG TUMBANG/ DAN KECELAKAAN LAINNYA//

SALAH SEORANG WARGA KOTA KEFA SIPRI YANG DIHUBUNGI MELALUI TELPON SELULER DARI KUPANG PAGI TADI (31/03/2010) TERKAIT HAL TERSEBUT MENGATAKAN/ HUJAN YANG MENGGUYUR KOTA KEFA DISERTAI ANGIN KENCANG TERJADI HINGGA JAM 4 SORE/ DIMANA SEPANJANG JALAN EL TARI/ KELURAHAN KOTA KEFA TERASA SEPI KARENA TIDAK ADA KENDARAAN YANG BERANI MELINTAS//

MENURUT SIPRI/ AKIBAT HUJAN DERAS TERSEBUT MAKA KETINGGIAN AIR YANG MENGGENANGI RUAS JALAN TERSEBUT SEKITAR 15 SENTIMETER/ DAN KONDISI YANG SAMA TERLIHAT DI SEJUMLAH JALAN DEKAT TERMINAL BUS ANTAR KOTA DI KILOMETER 4 RUAS JALAN KEFAMENANU-KUPANG//

SIPRI MELANJUTKAN/ KETINGGIAN AIR DI RUAS JALAN LAINNYA SEPERTI DI JALAN MENUJU PASAR TRADISIONAL KEFAMENANU DI KILOMETER TIGA JUGA TERGENANG/ DENGAN KETINGGIAN AIR SEKITAR 30 CM/YANG DISEBABKAN MELUAPNYA AIR DARI DRANAISE DI JALAN TERSEBUT/ KARENA DRANINASE YANG DIBANGUN SANGAT SEMPIT SEHINGGA TIDAK MAMPU MENAMPUNG AIR HUJAN//


SIPRI MENAMBAHKAN/ HUJAN YANG MENGGUYUR KEFAMENANU DISERTAI ANGIN KENCANG BARU KALI INI TERJADI/ SETELAH SELAMA SATU BULAN TERAKHIR TIDAK TURUN HUJAN/ AKIBATNYA BANYAK LAHAN PERTANIAN DAN PERKEBUNAN DIANTARANYA TANAMAN PADI/ KACANG/ JAGUNG MENGERING/ DENGAN TURUNNYA HUJAN TERSEBUT MASYARAKAT PETANI SANGAT BERSYUKUR//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM