Selasa, Juli 07, 2009

DANREM 161 WIRASAKTI KUPANG AKAN BERUNDING DENGAN MASYARAKAT TTU

DANREM 161 WIRASAKTI KUPANG/ NUSA TENGGARA TIMUR KOLONEL INFANTRI DODI USODO HARGO MENGATAKAN /PIHAKNYA AKAN MEMBUKA DAN MENGAJAK PARA PENENTANG PEMBANGUNAN MARKAS YONIF 746 DI KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA UNTUK BERUNDING//

MENURUT DODI/TUGAS UTAMA YANG DIJALANKAN DI JAJARAN WIRASAKTI /ANTARA LAIN MENYELESAIKAN KEMELUT PEMBANGUNAN BATALYON INFANTRI TERSEBUT/TERKAIT DITOLAK WARGA BEBERAPA WAKTU SILAM/ DAN JUGA WARGA BERALASAN KEBERADAAN TNI DI SEBUAH WILAYAH SERING MENIMBULKAN KETAKUTAN DI KALANGAN WARGA/SEHINGGA KEBERADAAN TNI SEHARUSNYA MENJADI DAMBAAN MASYARAKAT//

KOLONEL DODI MENGUNGKAPKAN/ ALASANNYA/ SELAIN BERTUGAS MEMPERTAHANKAN KEDAULATAN NEGARA/ TNI JUGA MEMILIKI TUGAS OPERASI SELAIN PERANG UNTUK PENUMPASAN TERORIS DAN PERSOALAN YANG MENGANCAM KEDAULATAN NEGARA/ SERTA TUGAS LAIN /YAITU BERHUBUNGAN DENGAN PERSOALAN KEMANUSIAAN //

DODI MENJELASKAN/ DIRINYA SEGERA MENEMUI PARA PENENTANG PEMBANGUNAN YONIF DI TIMOR TENGAH UTARA UNTUK BERBICARA DARI HATI KE HATI/ PASALNYA IA PERNAH LAMA BERTUGAS DI PERBATASAN RI-TIMOR LESTE/SEHINGGA PERSOALAN YANG AKAN DIRUNDINGKAN DENGAN WARGA JUGA MENCAKUP PENOLAKAN TERHADAP PEMBANGUNAN MARKAS KOMPI KAVALERI ATAU KIKAV TANK YANG MERUPAKAN BAGIAN DARI BRIGADE INFANTRI ATAU BRIGIF//

KOLONEL DODI MENAMBAHKAN/SEMENTARA INI / MARKAS BRIGIF SUDAH DIBANGUN DI KABUPATEN KUPANG/ RENCANANYA/ MARKAS KIKAV DIBANGUN BERDEKATAN DENGAN YONIF 746/ SEHINGGA DI NTT MEMILIKI DUA MARKAS YONIF TNI AD YAITU YONIF 745 DI KUPANG DAN YONIF 744 DI KABUPATEN BELU//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABT FM MELAPORKAN

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM