Senin, Juli 28, 2008

KEPSEK SMP SATU ATAP SAHRAEN LAKUKAN PUNGLI TERHADAP SISWA

SAHABAT/ WAKIL KETUA BADAN PEMBANGUNAN DESA ATAU B-P-D SAHRAEN / THOBIAS TAOPAN DI KANTOR BUPATI KUPANG PAGI TADI MENGATAKAN/ KEPALA SEKOLAH S-M-P SATU ATAP HERMAN THAO BERSAMA 2 ORANG GURU/ MELAKUKAN PUNGUTAN LIAR SAAT PELAKSANAAN UJIAN YANG DILAKSANAKAN BELUM LAMA INI //

TAOPAN MENJELASKAN / PUNGUTAN KEPADA SISWA SUDAH DILAKUKAN SEJAK TAHUN 2005/ DENGAN MELAKUKAN PUNGUTAN KEPADA SISWA SEBESAR 100 RIBU RUPIAH / DAN SESUAI PERJANJIAN/ DANA TERSEBUT AKAN DI KEMBALIKAN SAAT PENCAIRAN DANA BOS// TAPI TERNYATA SAMPAI SAAT INI DANA BELUM DICAIRKAN //

DI TAHUN 2008 PARA SISWA DISURUH MEMBAYAR UANG UJIAN 45 RIBU RUPIAH /DAN UANG LES 25 RIBU RUPIAH / BILA TIDAK DILUNASI ORANG TUA/ MAKA SISWA TIDAK DIPERKENANKAN IKUT UJIAN //

TAOPAN MENAMBAHKAN/ PUNGUTAN BIAYA PENGAWAS /JUGA DIBEBANKAN KEPADA ORANG TUA SEBESAR 10 RIBU RUPIAH PER SISWA / DENGAN ANCAMAN TIDAK LULUS / BILA TIDAK DILUNASI OLEH SISWA //

TAOPAN BERHARAP / PEMERINTAH KABUPATEN KUPANG MELALUI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN / SEGERA MEMANGGIL KEPALA SEKOLAH TERSEBUT / DAN BILA TERBUKTI ADA PUNGUTAN/ OLEH KEPALA SEKOLAH HARUS DITINDAK SESUAI ATURAN //

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN ///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM