Selasa, Juni 07, 2011

JONAS NDOLU BERHARAP KASUSNYA DIPROSES DI POLRES KUPANG

WARGA DESA OETETA KECAMATAN SULAMU KABUPATEN KUPANG JONAS NDOLU (KORBAN) KEPADA WARTAWAN DI KANTOR DPRD KABUPATEN KUPANG SENIN (06/06) BERHARAP/ KEPOLISIAN RESORT KUPANG (POLRES KUPANG) YANG MENANGANI KASUSNYA/ JANGAN DIALIHKAN KE POLSEK SULAMU/

JONAS MENGUNGKAPKAN/ KASUS PEMUKULAN YANG TERJADI DI DESA OETETA KECAMATAN SULAMU PADA 28 APRIL LALU/ DENGAN PELAKU POLCE KEDO CS/ SAMPAI SAAT INI BELUM DIPROSES// KENDALANYA ADALAH PENYIDIK POLRES KUPANG MENGALIHKAN LAPORANNYA KE POLSEK SULAMU//

MENURUT JONAS/ KASUS INI DIPROSES DI POLRES KUPANG JANGAN DI POLSEK SULAMU SEHINGGA MENGHINDARI INTERVENSI PIHAK TERTENTU YANG DIDUGA IKUT BERMAIN DALAM KASUS INI// SELAIN ITU/ KELUARGA PELAKU PUNYA HUBUNGAN BAIK DENGAN BEBERAPA ANGGOTA POLISI DI SULAMU//

JONAS MENGATAKAN/ SEJAUH INI BELUM ADA PENANGANAN ATAS KASUS YANG DIALAMI/ DIRINYA MERASA TIDAK NYAMAN// HAMPIR SETIAP MALAM RUMAHNYA SELALU DILEMPARI ORANG TAK DIKENAL// BAHKAN UNTUK MELAKUKAN AKTIFITASNYA DI TAMBAK/ DIRINYA JUGA TAKUT//<

JONAS MENJELASKAN/ KASUS INI TERJADI DI LOKASI TAMBAK OETETA/ PELAKU TAK TERIMA BAIK DITUDUH MENCABUT PATOK// KEMUDIAN MENGAJAK PELAKU LAIN YANG JUMLAHNYA MENCAPAI BELASAN ORANG DENGAN PARANG DAN KAYU DATANG MENEMUI KORBAN KEMUDIAN MENGHAJAR KORBAN//

JONAS MENAMBAHKAN/ AKIBAT PUKULAN TERSEBUT/ KEPALANYA ROBEK DAN HARUS DIJAHIT 10 JAHITAN/ JUGA SEMPAT DIRAWAT DI PUSKESMAS OESAO SELAMA EMPAT HARI//

KAKAK KORBAN LUKAS NDOLU MEMINTA/ KARENA KASUSNYA SUDAH DILAPORKAN KE POLRES KUPANG/ SEBAIKNYA PROSES DI POLRES KUPANG JANGAN DI POLSEK SULAMU//

DEMIKIAN ADHY KOROH REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM