Senin, Juni 21, 2010

PELAYARAN FERRY DIHENTIKAN SEMENTARA

PT ANGKUTAN SUNGAI DANAU DAN PENYEBERANGAN (ASDP) CABANG KUPANG/ NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) MENUTUP SEMENTARA PELAYARAN KE SEJUMLAH DAERAH DI NTT/ AKIBAT CUACA BURUK//

PEMBATALAN INI KARENA ADANYA PERINGATAN DARI BADAN METEROLOGI/ KLIMATOLOGI/ DAN GEOFISIKA (BMKG)KUPANG TENTANG GELOMBANG TINGGI ANTARA 3 SAMPAI 5 METER YANG MELANDA PERAIRAN NTT//

MANAGER OPERASIONAL PT ASDP/ ARNOL JANSEN DI KUPANG/ SENIN (21/06) MENGATAKAN/ PT ASDP BATALKAN PELAYARAN KE SEJUMLAH DAERAH/ KARENA ADANYA PERINGATAN DARI BMKG KUPANG BAHWA GELOMBANG MENCAPAI LIMA METER// DIMANA LINTAS PELAYARAN YANG DIHENTIKAN INI YAITU KUPANG- LARANTUKA/ KUPANG-KALABAHI/ ROTE/ SABU DAN WAINGAPU//

MENURUT ARNOL/ SELAIN PEMBATALAN ITU/ ASDP AKAN MENUTUP SEMENTARA PELAYARAN INI KE SEJUMLAH DAERAH HINGGA 24 JUNI 2010/ DEMI KESELAMATAN PENUMPANG YANG MENGGUNAKAN JASA TRANSPORTASI LAUT/ SEMUA INI LEBIH UTAMAKAN KESELAMATAN PENUMPANG//

SEMENTARA ITU/ KEPALA SEKSI OBSERVASI DAN INFORMASI BADAN METEOROLOGI STASIUN EL TARI KUPANG/ AGUS TJATUR MENGATAKAN GELOMBANG LAUT AKAN MENINGKAT DALAM BEBERAPA HARI TERAKHIR/ KARENA PENGARUH TEKANAN ANGIN TIMUR//

MENURUT AGUS/ BERDASARKAN HASIL FOTO CITRA SATELIT/ HEMBUSAN ANGIN TIMUR DARI AUSTRALIA KE WILAYAH DATARAN RENDAH NTT PADA KISARAN ANTARA 15-45 KILOMETER PER JAM/ SEHINGGA MEMICU TERJADINYA GELOMBANG BESAR DI WILAYAH PERAIRAN NTT// TINGGI GELOMBANG LAUT TERUTAMA DI PERAIRAN LAUT TIMOR DAN ARAFURA/ SEHINGGA KONDISINYA SANGAT MEMBAHAYAKAN PELAYARAN//

AKIBAT PENUTUPAN PELAYARAN ITU/ SEJUMLAH PENUMPANG YANG AKAN MENGGUNAKAN JASA PELAYANAN KAPAL FERRY UNTUK BERLIBUR KE KAMPUNG HALAMAN TERPAKSA HARUS MENCARI ALTERNATIF LAIN DENGAN MENGGUNAKAN KAPAL PELNI ATAU PESAWAT TERBANG//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN///

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM