Jumat, Mei 08, 2009

SEBANYAK 291 ORANG TENAGA HONORER DIANGKAT MENJADI CPNSD

PAGI TADI (08/05/09)/ DI AULA UTAMA EL TARI KUPANG/ BERLANGSUNG ACARA PENGANGKATAN 291 TENAGA HONORER PEMERINTAH PROVINSI NTT/ FORMASI TAHUN 2008/ MENJADI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH//

GUBERNUR NUSA TENGGARA TIMUR/ FRANS LEBURAYA DALAM KESEMPATAN ITU MENGUNGKAPKAN/ PELAKSANAAN PENGADAAN CPNS SETIAP TAHUN DI NTT/ SANGAT DINANTI-NANTIKAN// ANIMO MASYARAKAT UNTUK MENGIKUTI SELEKSI PENERIMAAN/ DAN PENGANGKATAN PEGAWAI BARU SANGAT TINGGI// KENYATAAN INI/ MENUNJUKKAN BAHWA MENJADI PEGAWAI NEGERI SIPIL MASIH DIMINATI DAN DICITA-CITAKAN/ SEBAGAI MATA PENCAHARIAN UTAMA DI DAERAH NUSA TENGGARA TIMUR//

MENURUT LEBU RAYA/ PENGANGKATAN 291 ORANG TENAGA HONORER MENJADI CPNSD/ MERUPAKAN REALISASI KEBIJAKAN PEMERINTAH DALAM FORMASI DAN PENGADAAN PNS SEJAK TAHUN 2005 / DAN AKAN BERLANGSUNG SELAMA 5 TAHUN/ SAMPAI DENGAN TAHUN 2009//

LEBU RAYA MENJELASKAN/ JUMLAH TENAGA HONORER YANG MASUK DALAM DATABASE TENAGA HONORER PEMPROV NTT/ TAHUN 2005/ SEBANYAK 1497 ORANG// FORMASI TAHUN ANGGARAN 2005/ YANG SUDAH DIANGKAT SEBANYAK 162 ORANG// FORMASI TAHUN ANGGARAN 2006 PENGANGKATAN SEBANYAK 512 ORANG // DAN UNTUK FORMASI TAHUN ANGGARAN 2007/ PENGANGKATAN TENAGA HONORER SEBANYAK 363 ORANG//

LEBU RAYA MENAMBAHKAN/ KEBIJAKAN PENGANGKATAN TENAGA HONORER MENJADI CPNSD MERUPAKAN UNGKAPAN PERHATIAN DAN PENGHARGAAN PEMERINTAH/ ATAS JASA DAN PENGABDIAN SEBAGAI TENAGA HONORER/ TERHADAP KEPENTINGAN NEGARA PADA UMUMNYA/ DAN KHUSUSNYA/ UNTUK KEPENTINGAN DAERAH NUSA TENGGARA TIMUR//

LEBU RAYA BERHARAP/ TENAGA HONORER YANG BARU DIANGKAT MENJADI CPNS/ TETAP MEMELIHARA DAN MENINGKATKAN KEDISIPLINAN/ TEKUN DALAM TUGAS/ SERTA TETAP MEMPUNYAI MOTIVASI DAN SEMANGAT DALAM PELAYANAN DAN PENGABDIAN//

DEMIKIAN RIFLAN HAYON REPORTER SAHABAT FM MELAPORKAN

Tidak ada komentar:

ALAMAT KAMI

Jalan

Timor Raya Km.16

Kelurahan/Desa

Noelbaki

Kecamatan

Kupang Tengah

Kab/Kota

Kupang

Kode Pos:

Provinsi

Nusa Tenggara Timur

Nomor telepon

0380-8044556

Fax 0380-8551017

Email

sahabatnew@yahoo.com

ON AIR LINE

03808044556 (TELP)

Peta User Yang sedang Online Di Sahabat FM